OGANILIR,PALPOS.ID - Kecelakaan tragis dialami Ulfa Mustafi Annur (24) mahasiswi asal Desa Cipta sari, Kecamatan Masuji Raya, Ogan Komering Ilir (OKI). Dirinya dikabarkan meninggal dunia di tempat kejadian perkara (TKP) setelah tergilas mobil truck.
Informasi didapat kejadian itu terjadi di Jalan Lintas Indralaya Kayu Agung, Desa Lubuk Sakti, Kecamatan Ogan Ilir sekitar pukul 19.30 Wib. Selasa, 5 Maret 2024.
Berdasarkan keterangan Kasat Lantas Polres Ogan Ilir AKP Nofrizal mengatakan peristiwa itu melibatkan dua kendaraan roda dua dan satu kendaraan jenis truk yang melarikan diri.
"Satu Orang meninggal dunia pengendara sepeda motor BG 5887 KAT terlindas mobil truck. Untuk mobil truck sendiri masih dalam penyelidikan," unhkap Nofrizal.
BACA JUGA:Kosan Tiga Lantai di Ogan Ilir Roboh, Begini Kondisi Korban
BACA JUGA:Nah Loh! Oknum Camat Di Ogan Ilir Yang Vidio
Selain itu kata Nofrizal kecelakaan itu melibatkan pengendara lain sepeda motor BG 2907 TR dimana pengemudi dan penumpangnya mengalami sejumlah luka-luka.
"Untuk korban Iriansyah (20) mengalami luka robek di bagian lutut kaki sebelah kanan. Sedangkan korban Angga (29 mengalami luka robek di bagian kepala dan luka di bagai muka. Keduanya warga Rambang Kuang, Ogan Ilir,"katanya.
Sedangkan Kronologis kejadian, ungkap Nifrizal, dimana korban Ulfa melaju dari arah Kayu Agung menuju Indralaya. Sampai di TKP korban bermaksut menyalip truck yang ada di depanya.
"Pada saat korban nyalip motor korban menyenggol bagian mobil truck tersebut. Korban yang terjatuh ke arah kiri kemudian terlindas," ungkapnya.
BACA JUGA:Lagi Asyik Maket Sabu-Sabu, Seorang Pemuda di Prabumulih Dibekuk Tim Opsnal Satresnarkoba
BACA JUGA:Terlibat Aksi Pengeroyokan, 2 Pemuda di Prabumulih Diringkus Polsek Prabumulih Barat
Sementara di saat yang sama sepeda motor BG 2907 TR korban lainya yang datang dari arah berlawanan nenabrak sepeda motor milik korban Ulfa. Akibatnya sepeda motor beserta pengemudi dan penumpangnya tersebut melaju ke arah kiri jalan hingga keluar jalan raya.
"Kami masih terus melakukan tindak lanjut termasuk menyelidiki mobil truck yang menabrak korban yang nelarikan diri usai menabrak," katanya.**