Ratu Dewa Disambangi Seluruh OPD Forkopimda dan Masyarakat Open House Idul Fitri

Rabu 10-04-2024,08:17 WIB
Reporter : Erika
Editor : Romi

PALEMBANG, PALPOS.ID-Pj Walikota Palembang, Ratu Dewa, menggelar silaturahmi dengan berbagai lapisan masyarakat di rumah dinasnya pada Rabu 10 April 2024.

Setelah sebulan menjalani ibadah puasa, suasana gembira menyambut Hari Raya Idul Fitri 1445 H dirasakan oleh umat Muslim.

Dalam kesempatan Hari Raya Idul Fitri 1445 H, Pj Walikota Ratu Dewa, Pj Sekertaris Daerah Gunawan, bersama dengan seluruh kepala Organisasi Perangkat Darah (OPD) dan Forkompinda, serta masyarakat setempat, berkumpul.

Atmosfer yang penuh kehangatan dan persaudaraan, serta diwarnai dengan prosesi maaf-memaafkan, membuat suasana lebaran semakin meriah setelah acara silaturahmi di kediaman resmi Gubernur Sumatera Selatan.

BACA JUGA:Jadi Garda Terdepan, Ratu Dewa Salurkan Sembako dan THR untuk PHL di 3 Dinas Ini..

BACA JUGA:Menangkan Peluang Ramadhan dengan Memahami Pola Perilaku Pelanggan

Menurut Ratu Dewa, pengalaman menjalani bulan penuh puasa merupakan pembelajaran spiritual yang bernilai.

Ia mengajak untuk menerapkan nilai-nilai tersebut dalam upaya pembangunan masyarakat, serta mengutamakan kepedulian sosial dan berbagi.

"Di momen yang istimewa ini, saya mengajak seluruh masyarakat untuk tetap menghormati dan patuh kepada orang tua kita.

BACA JUGA:Bhakti Sosial: STIQ Al-Lathifiyyah Palembang dan Ketua RT 50 Sukawinatan Salurkan Paket Lebaran

BACA JUGA:Palembang Gelar Layanan Jemput Bola untuk Pembuatan Dokumen Kependudukan

Alhamdulilah, acara silaturahmi ini akan berlanjut hingga hari Kamis (11/4), dan setelah itu, saya akan menyempatkan diri untuk berkunjung ke keluarga di kampung halaman," tandasnya.**

Kategori :