Intip Kekayaan Tujuh Konglomerat Indonesia dan Pemilik Bank Swasta Terbesar

Selasa 11-06-2024,08:24 WIB
Reporter : Bambang
Editor : Yan

Dengan kekayaan ini, Hartono bersaudara tidak hanya menduduki peringkat teratas dalam daftar orang terkaya di Indonesia, tetapi juga menjadi salah satu yang terkaya di dunia.

2. Anthony Salim: Pemilik Bank Ina Perdana

Anthony Salim

Anthony Salim, konglomerat terkenal dan pemilik PT Bank Ina Perdana Tbk. (BINA), menggenggam kepemilikan mayoritas melalui PT Indolife Pensiontama dengan porsi 22,83%. 

BACA JUGA:Dirut Pertamina Nicke Widyawati Orang Kaya Asal Kabupaten Tasikmalaya Provinsi Jawa Barat, Ini Profilnya...

BACA JUGA:Perantau Sukses, Pengusaha asal Jambi jadi Orang Kaya di ‘Kota Hujan’ Kabupaten Bogor Provinsi Jawa Barat

Keluarga Salim memiliki kekayaan yang mencapai US$10,3 miliar, menjadikan mereka salah satu keluarga terkaya di Indonesia.

Sebagai pemilik Grup Salim, Anthony Salim memiliki berbagai macam bisnis mulai dari sektor pangan hingga telekomunikasi.

Bank Ina Perdana adalah salah satu aset penting yang memperkuat posisinya di sektor keuangan.

3. Dato Sri Tahir: Pemilik Bank Mayapada

Dato Sri Tahir

Dato Sri Tahir adalah pemilik PT Bank Mayapada Internasional Tbk (MAYA) melalui PT Mayapada Karunia Corporation dengan porsi kepemilikan 24,16%. 

BACA JUGA:Inilah 8 Orang Kaya di Indonesia Versi Forbes 2023, Chairul Tanjung Nomor Berapa?

BACA JUGA:Low Tuck Kwong Geser Dominasi Harta, Raih Gelar Orang Terkaya Indonesia Tahun 2023

Selain itu, melalui PT Mayapada Kasih Corporation, Tahir memiliki 12,31% saham, dan atas nama sendiri ia memiliki 19,34% saham di bank tersebut.

Mengacu data Forbes, Tahir dan keluarganya memiliki kekayaan sebesar US$5,2 miliar. 

Kategori :