Pahami dan Bekali Calon Jamaah Umrah, Zafa Tour Gelar Manasik Akbar

Sabtu 13-07-2024,11:23 WIB
Reporter : Septi
Editor : Bambang

"Alhamdulillah, jamaah yang ada di sini berada di tempat yang aman. Jadi, sampaikan kepada keluarga atau teman-teman Anda yang ingin berangkat umrah, bahwa Zafa Tour adalah pilihan yang tepat. Kami tidak ingin ada lagi masyarakat Sumsel yang tertipu oleh travel umrah yang nakal," ujarnya.

BACA JUGA:Zaman Sudah Canggih Ibadah Jangan Lupa, Begini 4 Cara Mencari Masjid Terdekat Lewat HP Jika Dalam Perjalanan

BACA JUGA:Usai Tunaikan Ibadah Haji, Ratu Dewa Salurkan Bantuan Untuk Korban Kebakaran di Kecamatan Gandus

Ia juga mengingatkan para jamaah yang akan berangkat pada bulan Agustus mendatang untuk mempersiapkan diri dengan baik, mengingat cuaca di Tanah Suci yang diperkirakan akan sangat panas, mencapai 45 derajat Celsius.

"Kami ucapkan selamat kepada para jamaah umrah yang telah terpilih. Manfaatkan waktu dengan sebaik-baiknya, karena Anda akan berada di Tanah Suci selama 10 hingga 13 hari. Jangan sia-siakan kesempatan ini," tambah H Fatahul Hakim.

Acara Manasik Akbar ini diharapkan dapat memberikan pemahaman yang lebih baik kepada calon jamaah tentang pentingnya menjaga makna ibadah ke Tanah Suci.

BACA JUGA:Jaga Kesehatan Mulut di Bulan Suci: 5 Strategi Ampuh Menghadapi Bau Mulut Saat Puasa

BACA JUGA:Beda dengan Mandi Wajib, Mandi Taubat untuk Kesucian Diri, Begini Tata Caranya..

Melalui berbagai kegiatan dan pembekalan yang diberikan, diharapkan para jamaah dapat mempersiapkan diri dengan lebih baik, baik secara mental maupun spiritual.

Zafa Tour sebagai penyelenggara, dengan dukungan penuh dari Kementerian Agama Sumatera Selatan, terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada jamaah.

Mereka tidak hanya fokus pada keberangkatan dan pelaksanaan umrah, tetapi juga memberikan pembinaan sebelum keberangkatan agar jamaah benar-benar siap dan dapat menjalankan ibadah dengan khusyuk.

BACA JUGA:Tantangan dan Harapan UMKM: QRIS Bank Sumsel Babel untuk Transformasi Digital yang Inklusif

BACA JUGA:Dorong Swasembada Daging, Ratusan Peternak Sapi di Babel Merasakan Manfaat KUR dari Bank Sumsel Babel

Dengan adanya Manasik Akbar ini, diharapkan para calon jamaah umrah dapat memahami betapa pentingnya ibadah umrah dan dapat menjalankannya dengan penuh keikhlasan dan kekhusyuan.

Keberangkatan ke Tanah Suci bukan hanya sekedar perjalanan fisik, tetapi juga perjalanan spiritual yang mendalam.

Semoga para jamaah dapat mengambil manfaat dari kegiatan ini dan dapat menjalankan ibadah umrah dengan lancar dan penuh berkah.

Kategori :