PRABUMULIH, PALPOS.ID - Ribuan pencari kerja di Kota Prabumulih dengan penuh antusias mengikuti bursa kerja atau job fair yang diselenggarakan oleh Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Prabumulih.
Acara ini berlangsung di Gedung Caroline, Kelurahan Sukaraja, Kecamatan Prabumulih Selatan, pada Kamis, 15 Agustus 2024.
Job fair yang diadakan selama dua hari, mulai dari 15 hingga 16 Agustus 2024, menjadi magnet bagi para pencari kerja yang ingin mendapatkan peluang kerja di berbagai perusahaan yang berpartisipasi.
Pembukaan resmi job fair ini dilakukan oleh Penjabat Walikota Prabumulih, H Elman ST MM.
BACA JUGA:Jalankan Amanat Undang-Undang, Kejari Prabumulih Musnahkan Barang Bukti
Dalam sambutannya,H Elman memberikan apresiasi yang tinggi kepada Dinas Tenaga Kerja atas keberhasilan penyelenggaraan acara ini.
"Patut kita berbangga mempunyai kepala dinas seperti Pak Sanjay, yang inovatif dan peduli terhadap masyarakat Prabumulih ini," ungkap Elman.
Tidak hanya itu, Elman juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada 26 perusahaan yang telah bersinergi dengan pemerintah kota dalam menyelenggarakan job fair tersebut.
"Kami ucapkan terima kasih kepada 26 perusahaan yang ikut berpartisipasi dalam acara ini," ujarnya.
BACA JUGA:SPBU Patih Galung Diduga Jual Pertalite Bercampur Air, Polres Prabumulih Periksa 16 Saksi
BACA JUGA:Vandalisme di Jalan Jendral Sudirman Prabumulih, Pol PP Gerak Cepat Bersihkan Coretan
Elman berharap, kerjasama yang baik antara pemerintah dan sektor swasta diharapkan dapat terus berjalan dengan lancar dan memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat Prabumulih, terutama dalam upaya mengurangi angka pengangguran di kota ini.
Dijelaskan H Elman ST MM, tujuan utama dari penyelenggaraan job fair ini adalah untuk mengurangi angka pengangguran di Kota Prabumulih.
"Tujuannya adalah untuk mengurangi pengangguran, yang pada akhirnya akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, terutama bagi anak-anak kita di Prabumulih," ucapnya.