MUARA ENIM, PALPOS.ID - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Tentara Nasional Indonesia (TNI),
Batalyon Kavaleri 5/Dwi Pangga Ceta atau Yonkav 5/Serbu menggelar acara sosial berupa khitanan (Sunatan) massal di Polkes 02.10.04 Karang Endah, Muara Enim pada Sabtu, 28 September 2024.
Kegiatan ini terlaksana berkat kerjasama antara Yonkav 5/Serbu dengan Polkes 02.10.04 Karang Endah,
Dan menjadi bukti nyata komitmen TNI untuk selalu hadir di tengah-tengah masyarakat, terutama dalam memberikan manfaat bagi mereka yang membutuhkan.
BACA JUGA:Datangi Markas Yonkav 5/DPC, Kapolres Prabumulih Beri Kado Istimewa
BACA JUGA:Perkuat Sinergitas, BRI BO Prabumulih Beri Bantuan 1 Unit CSR Ambulance ke Yonkav 5/DPC
Dalam acara tersebut, tercatat sebanyak 40 anak usia 6 sampai 12 tahun yang tinggal di desa-desa wilayah sekitar asrama Yonkav 5/DPC, anak - anak datang dengan penuh antusias dengan didamping oleh orang tua mereka.
Komandan Batalyon Kavaleri (Danyonkav) 5/DPC, Letkol Kav Fredy Christoma, menyampaikan bahwa kegiatan khitanan massal ini dilaksanakan sebagai wujud kepedulian TNI terhadap rakyat, terutama mereka yang kesulitan untuk mengkhitankan anak-anaknya.
"Kegiatan ini kami adakan dengan tujuan untuk membantu warga yang memiliki keterbatasan dalam mengkhitankan anak-anak mereka.
TNI selalu hadir untuk rakyat, dan bersama rakyat, kita akan maju bersama," ujar Letkol Kav Fredy saat membuka acara khitanan massal tersebut.
BACA JUGA:HUT ke-23 Kota Prabumulih Dipastikan Tidak Ada Hiburan Rakyat
BACA JUGA:30 Anggota DPRD Prabumulih Resmi Dilantik, Pj Walikota Ajak Bersinergi Wujudkan Prabumulih Sejahtera
Dijelaskannya pula, kegiatan khitanan massal ini merupakan bagian dari serangkaian acara dalam peringatan HUT ke-79 TNI yang mengusung tema "TNI Modern Bersama Rakyat Siap Mengawal Suksesi Kepemimpinan Untuk Indonesia Maju".
“Tema ini mencerminkan komitmen TNI dalam menjaga stabilitas negara, tidak hanya dari sisi pertahanan, tetapi juga dengan berperan aktif dalam kesejahteraan sosial masyarakat,” ungkapnya,
Seraya menegaskan bahwa TNI tidak hanya fokus pada tugas militernya, tetapi juga selalu siap untuk membantu rakyat dalam berbagai aspek kehidupan.