Meriahkan Imlek 2025 Bersama Nasabah di 3 Kota Bank Mandiri Perkuat Layanan dan Inovasi Digital

Selasa 04-02-2025,13:59 WIB
Reporter : Septi
Editor : Dahlia

Hasilnya, hingga September 2024, aplikasi Livin’ by Mandiri mencatatkan 27,6 juta pengguna, tumbuh 32% secara tahunan (year-on-year/yoy), dengan frekuensi transaksi mencapai 2,8 miliar dan nilai total Rp 2.940 triliun, meningkat 25% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya. 

BACA JUGA:LPG Subsidi: Jamin Kualitas dan Sesuai HET, Pertamina Ajak Masyarakat Beli di Pangkalan Resmi

BACA JUGA:Edukasi Safety Riding Astra Honda Kembali Raih Prestasi di Level Asia & Oceania

Di sisi lain, platform Kopra by Mandiri terus memperkuat ekosistem layanan perbankan wholesale, mencatatkan 943 juta transaksi hingga kuartal III 2024 dengan nilai mencapai Rp16.000 triliun, atau tumbuh 15% secara tahunan.

Jumlah pengguna Kopra by Mandiri juga telah menembus 200 ribu pelaku bisnis, menunjukkan meningkatnya adopsi layanan digital di segmen korporasi dan komersial.

Dengan lebih dari 2.243 kantor cabang dan 13.028 ATM yang tersebar di seluruh Indonesia per September 2024, Bank Mandiri terus berupaya menyediakan layanan finansial yang optimal bagi berbagai segmen masyarakat dan dunia usaha.

Infrastruktur perbankan yang luas ini diperkuat dengan inovasi digital, seperti Livin’ by Mandiri untuk nasabah ritel dan Kopra by Mandiri bagi segmen wholesale, guna menghadirkan pengalaman perbankan yang lebih cepat, mudah, dan terintegrasi.

Untuk memperkuat ekosistem perbankan digital, Bank Mandiri terus berfokus pada akselerasi transformasi teknologi guna meningkatkan efisiensi serta keamanan layanan.

Upaya ini diiringi dengan optimalisasi wholesale value chain yang mendukung kebutuhan transaksi berbagai sektor, mulai dari korporasi, komersial, hingga usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), untuk menciptakan solusi finansial yang menyeluruh serta memberikan nilai tambah.

“Melalui kombinasi jaringan layanan dan inovasi digital yang terus kami kembangkan, Bank Mandiri berupaya menciptakan solusi finansial yang semakin terintegrasi dan adaptif. Untuk itu, kepercayaan nasabah menjadi prioritas utama kami, dan ke depan Bank Mandiri akan terus menghadirkan layanan yang relevan dengan kebutuhan bisnis serta dinamika ekonomi, sekaligus mendukung akselerasi pertumbuhan nasional," ujar Darmawan.

Lalu, untuk memeriahkan rangkaian perayaan Imlek tahun ini, Bank Mandiri juga menghadirkan program promosi eksklusif melalui Fokus Promo (FOMO) Imlek.

Nasabah berkesempatan menikmati diskon hingga Rp 888 ribu, cashback menarik, serta berbagai keuntungan lain saat bertransaksi dengan Livin’ by Mandiri, Mandiri Kartu Kredit, Mandiri Kartu Debit, Livin’poin, dan QRIS Livin’ by Mandiri. Selain itu, tersedia promo eksklusif seperti Cuan 888 Livin’poin untuk investasi, Livin’ KPR dengan bunga mulai dari 3,7% selama lima tahun, serta Angpao Rp 188 ribu untuk Tabungan Rencana.

Sebagai pelengkap, Bank Mandiri juga menghadirkan edisi khusus Mandiri e-Money bertema Shinchan Oriental Series yang dipastikan membawa nuansa keberuntungan dalam setiap transaksi.

Seri ini hadir dengan 12 desain unik yang menampilkan karakter populer dari kartun Crayon Shinchan dalam nuansa astrologi Tionghoa.*

Kategori :