Salah satu visi utama dalam BSPI 2025 adalah mengubah perilaku masyarakat dalam bertransaksi. Filosofi itu dituangkan dalam slogan CEMUMUAH, yakni:
Cepat
Mudah
Murah
Aman
Andal
Dengan pendekatan tersebut, masyarakat diharapkan semakin percaya diri memanfaatkan layanan digital dalam kehidupan sehari-hari.
“Cetak biru ini tidak hanya membangun sistem, tapi juga mengubah budaya keuangan masyarakat agar lebih modern,” tegas Bambang.
QRIS dan BI-FAST: Bukti Nyata Blueprint BI
Bukti nyata keberhasilan penerapan BSPI sejauh ini dapat dilihat melalui QRIS (Quick Response Code Indonesian Standard) dan BI-FAST.
QRIS telah menyatukan berbagai layanan pembayaran digital ke dalam satu standar kode.
Dengan QRIS, konsumen bisa membayar menggunakan aplikasi apapun hanya dengan satu pemindaian.
Transparansi lebih mudah diwujudkan karena setiap transaksi tercatat secara digital, tanpa duplikasi data.
BI-FAST hadir menggantikan sistem kliring konvensional. Layanan transfer antarbank kini bisa dilakukan secara real time, 24 jam sehari, 7 hari seminggu, dengan biaya jauh lebih murah.