Mayat Mrs X Ditemukan di Kebun Nanas
OLAH TKP : Pihak Kepolisian tengah melakukan olah TKP dan mengevakuasi jenazah korban dibawa ke RSUD Prabumulih untuk dilakukan autopsi.-Foto:dokumen palpos-
MUARA ENIM, PALPOS.CO - Warga Desa Gaung Asam, Kecamatan Belida Darat, Kabupaten MUARA ENIM, dihebohkan dengan penemuan sesosok mayat perempuan di kebun nanas.
Penemuan mayat Mrs X tersebut ditemukan warga saat melintas di Tempat Kejadian Perkara (TKP), Selasa 27 Januari 2026 sekitar pukul 15.11 WIB.
Masyhuri (50), petani warga Dusun IV Desa Gaung Asam, mengatakan dirinya mencium aroma tidak sedap saat melewati semak-semak di sekitar kebun nanas.
"Setelah dicari-cari sumber bau busuk ternyata ada mayat perempuan di semak-semak masih dengan pakaian lengkap," ujarnya.
BACA JUGA:Perkuat Daya Saing UMKM dan Perluas Lapangan Kerja
BACA JUGA:Tabrakan Beruntun, 3 Luber dan 6 Luring
Lanjutnya, di bagian leher korban didapati ada tali yang menjerat. Dan bagian kaki korban terdapat luka-luka.
Atas temuan tersebut, dirinya langsung melaporkan penemuan mayat itu kepada Kepala Desa Gaung Asam, setelahnya menghubungi Polsek Lembak Polres Muara Enim.
Kapolres Muara Enim AKBP Hendri Syaputra melalui Kasi Humas AKP RTM Situmorang saat dikonfirmasi membenarkan adanya penemuan mayat perempuan tanpa identitas tersebut.
"Personel Polsek Lembak sudah melakukan olah TKP dan memeriksa saksi-saksi," Rabu 28 Januari 2026.
BACA JUGA:MIN 1 Muara Enim Siap Menggelar TKA Perdana
BACA JUGA:Kasus Dana Hibah KONI, Kejari Muara Enim Terima Penitipan Pengganti Kerugian Negara Rp124 Juta
Kasi Humas mengungkapkan bahwa, kondisi mayat perempuan itu saat ditemukan sudah tidak bisa dikenali lagi.
Hasil olah TKP, kata dia, korban diperkirakan berusia 40 tahun dan diduga korban pembunuhan karena dilihat dari tali dan luka di bagian kaki.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

