Wali Kota Prabumulih Lepas Kontingen NPCI Ke Peparprov V Sumsel di Muba
Wako Prabumulih, H Arlan foto bersama atlet kontingen NPCI Prabumulih-Foto:dokumen palpos-
Hal tersebut menyebabkan sejumlah atlet harus berbagi waktu antara dua agenda penting tersebut. Namun, semangat para atlet tetap tinggi dan tidak surut sedikit pun.
Dalam sambutannya, Wali Kota H. Arlan memberikan pesan dan dorongan semangat kepada para atlet, pelatih, dan official agar tampil percaya diri, menjunjung tinggi sportivitas, dan membawa nama baik Kota Prabumulih di kancah provinsi.
“Kalian adalah putra-putri terbaik Prabumulih. Bertandinglah dengan semangat membara, tunjukkan kemampuan terbaik, dan tetap junjung tinggi sportivitas.
Kami semua di Prabumulih akan terus mendoakan yang terbaik untuk kalian. Ukirlah sejarah dan prestasi untuk kota nanas yang kita cintai ini,” ujar Arlan dalam sambutannya.
Wali Kota H. Arlan menegaskan bahwa Pemerintah Kota Prabumulih akan terus memberikan dukungan penuh terhadap atlet disabilitas sebagai bagian dari komitmen pemerintah dalam membangun sumber daya manusia yang inklusif dan berdaya saing.
“Para atlet NPCI adalah kebanggaan bagi Kota Prabumulih. Kalian telah membuktikan bahwa keterbatasan bukan halangan untuk berprestasi.
Justru dari semangat kalian, kita belajar tentang arti ketekunan, kerja keras, dan pantang menyerah,” tegasnya.
Arlan menyampaikan bahwa Pemkot Prabumulih akan terus memperhatikan aspek kesejahteraan atlet disabilitas, termasuk melalui peningkatan sarana dan prasarana latihan, serta pembinaan jangka panjang agar prestasi mereka dapat terus berlanjut di masa mendatang.
“Kami akan terus memberikan perhatian terhadap pembinaan atlet disabilitas. Bukan hanya saat menjelang kompetisi, tapi juga untuk jangka panjang agar regenerasi atlet di Prabumulih terus tumbuh,” ujarnya.
Wali Kota Arlan juga berharap keberhasilan para atlet di ajang Peparprov V ini dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda Prabumulih agar tidak mudah menyerah dalam mengejar impian, terlepas dari segala keterbatasan yang dimiliki.
“Saya berharap prestasi para atlet NPCI ini bisa menjadi contoh dan motivasi bagi seluruh anak muda di Prabumulih.
Bahwa dengan tekad kuat dan kerja keras, semua orang bisa berprestasi. Tidak ada yang mustahil jika kita berjuang dengan sungguh-sungguh,” pesannya.
Selain memberi dukungan moral, Arlan juga menginstruksikan kepada jajaran Pemkot untuk terus memperkuat sinergi dengan berbagai pihak, termasuk dunia usaha dan komunitas sosial, dalam mendukung pengembangan olahraga disabilitas di Kota Prabumulih. (abu)
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

