Paskibaraka Muara Enim Sukses Kibarkan Bendera Merah Putih

Paskibaraka Muara Enim Sukses Kibarkan Bendera Merah Putih

Pj Bupati Muara Enim Kurniawan AP Msi menyerahkan bendera kepada anggota Paskibaraka.-Palpos.id-Diskominfo Muara Enim

Kurniawan: Momentum Muara Enim Bangkit disegala Aspek

PELAKSANAAN upacara pengibaran bendera Merah Putih dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia 17 Agustus 2022 di lapangan Merdeka Muara Enim berlangsung dengan lancar dan khidmat.

Bertindak sebagai inspektur upacara Pj Bupati Muara Enim Kurniawan AP MSi. Upacara yang dimulai pukul 07.00 WIB ini dihadiri Ketua DPRD Kabupaten Muara Enim Liono Basuki BSc, Kapolres Muara Enim AKBP Aris Rusdiyanto Sik Msi, Dandim Letkol Arh Rimba Anwar SIP MIP, Kajari Irfan Wibowo SH, Kepala PN Elvin Adrian SH MH, Pj Sekretaris Daerah H Riswandar SH MH, Ketua TP PKK Nurmala Sari Kurniawan STTP Msi dan para kepala OPD di Pemerintah Kabupaten Muara Enim dan tamu undangan lainnya.

Adapun petugas pada upacara  penaikan bendera yaitu Komandan Upacara, Mayor Chb Jauhari Kasdim 0404 Muara Enim, Perwira Upacara, Kapten Inf Ery Hastanto Pasipers Kodim 0404 Muara Enim, Ajudan Inspektur Upacara, Wendy Nayoan SSTP MSi. Petugas pengibar bendera yaitu Aska Tri Ilham dari SMA Negeri 2 Muara Enim, M.Dwi Prasetyo dari SMA Negeri 2 Muara Enim, Rabil Surya Azuari dari SMA Negeri 1 Lembak, sedangkan pembawa baki yaitu Aqilah Dzahabiyah dari SMAN 2 Muara Enim.

Seusai upacara, Pj Bupati Kurniawan didampingi para pejabat memberikan santunan dana kehormatan kepada veteran dan janda veteran Kabupaten Muara Enim. Pj Bupati mengatakan penyerahan bantuan ini merupakan wujud syukur dan terimakasih kepada para pejuang kemerdekaan atas pengorbanan dan perjuangan meraih kemerdekaan Bangsa Indonesia.

Lebih lanjut, Pj Bupati menyampaikan sesuai slogan tema kemerdekaan yang diusung 'Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat'. Dirinya mengajak agar masyarakat memaknai kemerdekaan dengan penuh semangat untuk bangkit kembali dari keterpurukan akibat pandemi Covid-19.

Momentum HUT RI ke-77, sekarang waktu pulih dan bangkit dari segala aspek, perekonomian berputar, umkm bisa tumbuh dan kesejahteraan masyarakat bisa terwujud. Serta pembangunan di Muara Enim bisa berjalan lancar.

“Saya juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat di wilayah Kabupaten Muara Enim yang sangat antusias merayakan berbagai kegiatan dalam rangka memeriahkan  HUT RI 17 Agustus 2022 yang ke-77. Semoga Muara Enim kedepan bisa lebih baik lagi dan bangkit dalam segala aspek kehidupan,” harap Kurniawan, Rabu (17/08).

Setelah melaksanakan upacara, Pj Bupati Kurniawan bersama Forkominda dan sejumlah pejabat memberikan ucapan selama secara langsung kepada seluruh anggota Paskibraka yang telah sukses menaikkan bendera merah putih.

Kemudian pukul 10,00 Wib, Bupati dan sejumlah pejabat mengikuti proses detik-detik kemerdekaan HUT RI dari Istana Negara Jakarta melalui zoom metting dari  ruang Pangripta Nusantara kantor Bappeda, Muaar Enim. (*/adv/inforial)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: diskominfo muara enim