Kinerja Industri Mobil Bekas Mengikuti Kinerja Industri Otomotif di Dalam Negeri

Kinerja Industri Mobil Bekas Mengikuti Kinerja Industri Otomotif di Dalam Negeri

Purna jual mobil bekas melalui OLX Autos.Foto.Istimewa--

PALEMBANG, PALPOS.ID - Kembali hadirnya OLX Autos di GIIAS 2022 membuktikan komitmen dan kontribusi OLX AUtos untuk terus memperluas dan memperkuat ekosistem tata niaga industri otomotif di dalam negeri, serta memberikan kemudahan dan pelayanan yang aman, nyaman, mudah, dan cepat dalam hal jual mobil. Hal ini juga dilihat dari kinerja industri mobil bekas yang mengikuti kinerja industri Ootomotif di dalam negeri.

 

Spokesperson OLX Autos Indonesia COO OLX Autos Indonesia, Hendri Tadjuni menjelaskan, dalam 2 tahun kehadirannya di Indonesia untuk memberikan kemudahan konsumen dalam bertransaksi jual mobil bekas, saat ini OLX Autos memiliki 100 store di Indonesia. 

 

Penjualan mobil baru pada tahun ini diyakini akan lebih baik dibandingkan tahun sebelumnya seiring dengan membaiknya daya beli masyarakat.

 

Dengan demikian, pihaknya sebagai pemain di industri ini berharap bahwa kehadiran OLX Autos bisa sangat mendukung penjualan mobil baru di dalam negeri melalui layanan yang kami berikan.

 

“Pada dasarnya, kinerja industri mobil bekas akan mengikuti kinerja industri otomotif di dalam negeri. Kami berharap bisa berkontribusi dalam memberikan kemudahan kepada konsumen yang ingin membeli mobil baru tapi harus menjual mobil lama mereka terlebih dahulu dalam waktu cepat, sehingga pada akhirnya secara tidak langsung bisa berkontribusi terhadap kinerja penjualan mobil baru di GIIAS," ujarnya melalui daring, (25/8).

 

Selain itu, kehadiran pihaknya di GIIAS dapat dikatakan sebagai mata rantai penjualan yang saling bersinergi dan mendukung satu sama lain serta ekosistem industri otomotif. "Kami percaya, dengan kolaborasi seluruh pemain industri, transaksi mobil bekas maupun baru akan mendukung pemulihan industri otomotif lebih cepat," katanya.

 

“Selain itu, kami juga ingin menjangkau lebih banyak konsumen di GIIAS 2022, karena mereka secara tidak langsung dapat berkontribusi pula dalam mendorong ekosistem industri otomotif nasional. Dapat dikatakan, dengan menjual mobil di OLX Autos, persediaan mobil bekas akan lebih banyak sehingga dapat memenuhi berbagai kebutuhan masyarakat Indonesia,” terangnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: