Dinas Pertanian OKU Dorong Petani Budidaya Kopi Kualitas Ekspor

Dinas Pertanian OKU Dorong Petani Budidaya Kopi Kualitas Ekspor

Kepala Dinas Pertanian OKU, Joni Saihu.Foto:ECO/Palpos.id--

BATURAJA, PALPOS.ID - Dinas Pertanian Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) mendorong petani di daerah itu untuk membudidayakan tanam kopi yang memiliki kualitas ekspor seperti jenis arabika dan robusta.

 

Kepala Dinas Pertanian OKU, Joni Saihu, Rabu (09/11) mengatakan, bahwa kopi memiliki nilai ekonomi yang tinggi sebagai penghasil devisa dan sumber pendapatan petani karena kopi merupakan salah satu komoditas unggulan di Indonesia. "Di Kabupaten OKU saat ini ada dua jenis kopi yang berkembang, yaitu arabika dan robusta," katanya.

 

Dia menjelaskan, kopi arabika asal daerah berjuluk Bumi Sebimbing Sekundang itu memiliki karakteristik dan mutu produk yang khas dengan cita rasa tinggi yang telah dipasarkan hingga ke luar Pulau Sumatera.

 

Jenis kopi ini sudah dibudidayakan oleh sejumlah kelompok tani di beberapa kecamatan di Kabupaten OKU seperti Ulu Ogan, Pengandonan, Lengkiti dan Kecamatan Sosoh Buay Rayap. "Untuk total luas tanam perkebunan kopi di OKU ada sekitar 20 ribu hektar," katanya.

 

Untuk mendorong petani agar membudidayakan tanam kopi, kata dia, Dinas Pertanian OKU memberikan suport berupa bantuan bibit kopi arabika dan robusta guna dibudidayakan oleh kelompok tani di wilayah itu.

 

"Belum lama ini ada 10.000 batang bibit kopi yang kami salurkan kepada kelompok tani Desa Mendingin, Kecamatan Ulu Ogan," jelasnya.

 

Semua bibit bantuan didatangkan dari Jember, Provinsi Jawa Timur sebagai daerah pembibitan dan penelitian kopi terbaik di Indonesia yang memiliki kualitas baik dan dengan harga jual tinggi.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: