PT SMBR Usung Spirit of Energy Pada HUT ke-48 Tahun

PT SMBR Usung Spirit of Energy Pada HUT ke-48 Tahun

Direktur Utama SMBR, Daconi Khotob, saat memberikan nasi tumpeng kepada Sekda OKU, H Achmad Tarmizi.Foto:ECO/Palpos.id--

Perseroan masih terus menjalankan program efisiensi untuk menjaga produktivitas perusahaan dan meningkatkan daya saing. Manajemen juga memiliki komitmen untuk menerapkan program keberlanjutan seperti pemanfaatan limbah sebagai bahan bakar alternatif, pengurangan konsumsi energi karbon, dan program konservasi keaneragaman hayati di area tambang.

 

Acara Ramah Tamah dilaksanakan secara tertib. Karyawan/ti mendapatkan semangat dan energi positif  melalui sambutan Direktur Utama, sambutan Dewan Komisaris dan Sambutan Bupati OKU.

 

Dalam sambutan Bupati OKU yang diwakilkan oleh Sekda OKU H Ahmad Tarmizi mendoakan agar kapasitas produksi dapat meningkat dengan kualitas produk semen yang dihasilkan semakin memiliki daya saing. 

 

Dengan adanya kepercayaan dari manajemen, karyawan dan stakeholder, Perseroan percaya jika target tahun ini dapat tercapai. “Mari kita terus percaya jika Semen Baturaja dapat memberikan kinerja terbaiknya, terutama setelah kita secara resmi bergabung dengan Semen Indonesia Group,” pungkasnya.

 

Pada akhir acara dimeriahkan dengan pembagian hadiah dari rangkaian acara HUT yang telah diselenggarakan seperti SMBR Solo and Vocal Group Competition, E-Sport Mobile Legend dan PES, Lomba Cerdas Cermat, Tournament Tennis, Tournament Badminton, Tournament Futsal, dan lainnya.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: