Minimalisir Konflik Akibat Penyetopan Ilegal Drilling di Muba

Minimalisir Konflik Akibat Penyetopan Ilegal Drilling di Muba

Pj Bupati Muba Apriyadi Temui Pangdam Kapolda dan Danrem.Foto: Kominfo Muba--

"Upaya dari Pemkab Muba untuk mengatasi ilegal drilling sudah sangat baik. Saya berpendapat bahwasanya terdapat 3 upaya untuk mengatasi ilegal drilling ini, langkah dalam jangka pendek bisa dibentuk posko terpadu bersama. Kemudian langkah menengah melakukan evaluasi terhadap aturan-aturan yang berbenturan. Setelah itu, Jangka panjang perjuangkan hal-hal khusus yang terjadi,"katanya. 

 

Senada dikatakan Kapolda Sumsel, Irjen Pol Albertus Rachmad Wibowo, SIK mengapresiasi kegetolan Pj Bupati Apriyadi bersama Forkopimda di Muba yang maksimal untuk melakukan upaya-upaya penyetopan dan penanganan ilegal Drilling dan ilegal refinery. 

 

Komandan Korem (Danrem) 044/Gapo Brigjen TNI Naudi Nurdika SIP MSi MTr (Han) mengapresiasi upaya dan usaha yang telah dilakukan Pemkab Muba untuk melakukan penyetopan pengeboran minyak ilegal. 

 

"Kabupaten Muba mendapatkan sebuah berkah dengan melimpahnya kekayaan alam seperti ini. Saya berpendapat bahwasanya untuk mengatasi ilegal drilling ini kita harus bekerjasama, upaya pak Bupati Apriyadi bersama Forkopimda sudah sangat tepat," tegasnya.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: