Aldo, Pemuda Tenggelam saat Mancing di Lahat Telah Ditemukan, Begini Kondisinya !

Aldo, Pemuda Tenggelam saat Mancing di Lahat Telah Ditemukan, Begini Kondisinya !

Team SAR Gabungan saat berhasil menemukan Aldo (19), pemuda yang tenggelam saat sedang memancing di Desa Lubuk Sepang, Kecamatan Pulau Pinang, Kabupaten Lahat, Sabtu, 14 Januari 2023. --Foto : Humas Basarnas Palembang

LAHAT, PALPOS.ID -  Team SAR Gabungan berhasil menemukan Aldo (19), pemuda tenggelam saat sedang memancing di Desa Lubuk Sepang, Kecamatan Pulau Pinang, Kabupaten Lahat, Jum'at, 13 Januari 2023.

Kepala Basarnas Palembang, Hery Marantika SH MSi membenarkan, korban telah berhasil mereka temukan. Namun, kondisi yang bersangkutan sudah dalam keadaan tidak bernyawa.

"Korban ditemukan hari ini sekitar Pukul 09.30 WIB mengapung di sungai dalam keadaan meninggal dunia. Dimana lokasi penemuan, sejauh 200 meter dari titik awal kejadian," ungkapnya, Sabtu, 14 Januari 2023.

Ia menambahkan, pencarian mereka mulai hari Ini bersama dengan Potensi SAR yang ada di lokasi. Dimana pencarian difokuskan dengan melakukan penyisiran permukaan perairan Sungai Lematang.

BACA JUGA:HUT Infanteri, Pangdam II Sriwijaya Gelar Berbagai Kegiatan di Kabupaten Lahat

BACA JUGA:Bupati Lahat Cik Ujang Ajak Guru Hijaukan Sekolah

"Kita menggunakan rubber boat dan perahu nelayan milik warga. Syukur Alhamdulillah, akhirnya korban berhasil ditemukan Team SAR Gabungan yang terdiri dari Basarnas, TNI/POLRI, serta masyarakat," ujarnya. 

Dikatakannya lagi, selanjutnya korban dievakuasi dan diserahkan kepada pihak keluarga untuk dilakukan proses pemakaman .

"Saya ucapkan terimakasih kepada seluruh Potensi SAR yang terlibat dalam proses pencarian ini. Dan

saya mengimbau kepada seluruh masyarakat, marilah sama-sama membiasakan hidup yang selalu mengutamakan seselamatan," tuturny.

Lebih lanjut, baik secara perorangan maupun secara bersama agar peristiwa seperti ini tidak terulang kembali. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: