Liga 3 Zona Sumsel di Kabupaten Muba, Arsenio Arkan FC Kalahkan Exsimbels FC dengan Skor 2:1

Liga 3 Zona Sumsel di Kabupaten Muba, Arsenio Arkan FC Kalahkan Exsimbels FC dengan Skor 2:1

Pemain Arsenio Arkan FC saat mencetak gol kedua saat melawan Exsimbels Arsyfa FC, Minggu 22 Januari 2023.-Palpos.id-Humas Arsenio Arkan FC

SEKAYU, PALPOS.ID – Pertandingan sepakbola liga 3 Zona Sumsel bergulir di Kabupaten Muba, sejak Jumat 20 Januari 2023.

Dalam pertandingan tersebut, salah satu tim kesebelasan asal Kota Palembang, Arsenio Arkan FC berhasil meraup 3 poin dalam pertandingan pertamanya.

Dimana, Arsenio Arkan FC berhasil meraih kemenangan 2:1 atas lawannya Exsimbels Arsyfa FC.

Gol kemenangan Arsenio Arkan FC dicetak Muchlis Rasyid Aditya nomor punggung 23, pada menit ke-11.

BACA JUGA:Klub Arsenio Arkan FC Target Juara di Liga 3 Zona Sumsel, Ini yang Dilakukan...

BACA JUGA:Tatap Liga 3, Ini yang Dilakukan Tim Arsenio Arkan FC

Sementara gol kedua atau penentu kemenangan dicetak striker Arsenio Arkan FC dengan nomor punggung 9, Aliff Ahmad Rayhan.

Aliff Ahmad Rayhan mencetak golong kemenangan atas Exsimbels Arsyfa FC pada menit ke-35.

Sementara gol balasan dari Eximbels Arsyfa FC sendiri dicetak oleh pemain nomor punggung 11, Jaka, pada menit ke-15.

Semua gol dicetak kedua kesebelasan pada babak pertama permainan. Sementara di babak kedua tidak ada gol yang tercipta.

BACA JUGA:Tim Putri Arsenio Arkan FC Juara Turnamen Mini Soccer It's Time Cup Womens

BACA JUGA:BSU 2023 Kapan Cairnya? Ini Penjelasan Terbaru Kemnaker!

Namun, kemenangan Arsenio Arkan FC sedikit ternoda. Karena salah satu pemain Arsenio Arkan FC harus menerima kartu merah dari wasit, pada pertengahan babak kedua permainan.

Meskipun kalah jumlah pemain, namun Tim Arsenio Arkan masih bisa mengimbangi permainan lawan, hingga skor akhir tetap 2:1 untuk kemenangan Arsenio Arkan FC.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: