Adminduk Terganggu, Disdukcapil Muratara Belum Bisa Melayani Masyarakat

Adminduk Terganggu,  Disdukcapil Muratara Belum Bisa Melayani Masyarakat

kondisi Kantor Disdukcapil Muratara, karena tidak bisa melayani masyarakat akibat gangguan Adminduk.-Foto :Alam-PALPOS.ID

MURATARA, PALPOS.ID -Terhitung sejak Selasa (24/1) dan hingga hari ini Dinas Kependudukan dan Pencacatan Sipil (Disdukcapil) Muratara tidak bisa melayani masyarakat untuk melakukan perekaman, cetak e-KTP, KK dan Akte Kelahiran (Akte).

Hal itu dikarenakan adanya gangguan Adminduk melakukan Upamdate siak terpusat dari Ditjen Dukcapil Kemendagri.

BACA JUGA:Zazili: Ingatkan Siswa Untuk Hati - Hati Saat Main Lato Lato

"Kita sudah mendapatkan surat pemberitahuan dari Ditjen Dukcapil Kemendagri,  bahwa ada gangguan sehingga tidak bisa melayani masyarakat,"ungkap Kepala Disdukcapil Aan Adrian melalui Kabid Pendaftaran Penduduk S Kusrianto. Rabu (25/1)

Ia menjelaskan untuk waktunya belum bisa dipastikan kapan bisa melayani masyarakat dalam pembuatan e-KTP,  perekaman,  cetak KK dan Akte.  Mengingat belum mendapatkan informasi dari pusat dan hanya baru pembaritahuan saja.

BACA JUGA:Beginilah Kisah SAD Sandang Gelar Sarjana Tapi Pengangguran

"Ya kalau hari ini sampai ada pemberitahuan lagi,  kita belum bisa melayani masyarakat,"jelasnya.

Menurutnya gangguan ini juga bukan hanya dirasakan oleh Kabupaten Muratara saja, akan tetapi seluruh Indonesia juga seperti ini.

BACA JUGA:Perekrutan Perangkat Desa Lubuk Kemang, Begini Caranya...
"Ini secara menyeluruh dan bukan hanya Disdukcapil Muratara saja,"katanya.

Ia juga mengingatkan kepada masyarakat untuk bersabar,  karena belum bisa memberikan pelayanan yang maksimal. Pasalnya gangguan ini bukan di sebabkan oleh pihaknya.

"Ya harus sabar menunggu dan jangan sampai nantinya ada keluhan bahwa Disdukcapil Muratara lambat atau tidak mau melayani ketika ada masyarakat yang ingin membuat KK, e KTP,  Akte dan perekaman,"ingatnya.

BACA JUGA:Makin Viral Lato-Lato Sampai Masuk Desa

Ia berharap dalam waktu dekat agar dapat membaik dan supaya bisa melayani masyarakat seperti hari hari biasa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: