Penerima Bansos PKH Usia Dibawah 40 Tahun Tak Lagi Dapat Uang Tunai, Namun Diganti Ini...
Apakah penerima bansos dana BSU pekerja 2022 akan kembali menerima BSU 2023, namun semuanya belum ada kepastian, karena Kemnaker mengaku masih dalam kajian.-Palpos.id-Youtube
JAKARTA, PALPOS.ID – Program bansos atau bantuan sosial akan kembali dikucurkan pemerintah tahun 2023 ini.
Dana bansos 2023 yang dicairkan pemerintah itu, termasuk diantaranya bansos PKH dan bansos BPNT.
Akan tetapi, ada juga pembatasan umur bagi penerima bansos PKH atau program keluarga harapan ke depannya.
Dimana, penerima bansos PKH yang usianya dibawah 40 tahun tak lagi diberikan uang tunai oleh pemerintah.
BACA JUGA:Hati-hati, Kamu Bisa Batal Dapat Bansos 2023 Kalau Masuk Kategori Ini..
BACA JUGA:Awas Tertipu Aplikasi Palsu, Pastikan Bansos 2023 Melalui Link Resmi cekbansos.kemensos.go.id...
Namun, penerima bansos PKH 2023 dengan umur itu akan diberi pelatihan. Yaitu pelatihan dalam bentuk program kewirausahaan sosial atau PKS.
Tujuannya, agar penerima bansos PKH dengan usia dibawah 40 tahun itu bisa lebih produktif dalam menggerakkan ekonomi keluarga.
Atau dengan kata lain, sang penerima tidak melulu bergantung dengan bansos yang dikucurkan Kemensos tersebut.
Hanya saja belum ada petunjuk resmi dari pemerintah terkait pengalihan bentuk bantuan bansos PKH untuk usia dibawah 40 tahun tersebut.
BACA JUGA:7 Syarat Pelajar Dapatkan Bansos PIP Rp2 Juta Per Tahun, Mulai Siswa SD hingga SMA...
BACA JUGA:Asyik! Masa Pendaftaran Calon Penerima Bansos 2023 Diperpanjang, Wah Kesempatan Nih...
Namun, kepastian bansos akan dikucurkan lagi tahun 2023 ini, diungkapkan Dirjen Anggaran Kementerian Keuangan atau Kemenkeu Isa Rachmatarwata, beberapa waktu yang lalu.
Dimana, Isa mengaku jika bansos tetap ada tahun 2023 ini, diantaranya bansos PKH, BPNT, dan beberapa bansos lainnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: