Lakukan Pendamping Identifikasi Kesenjangan Gender, Ini yang Dilakukan DPPPA Sumsel

Dinas PPPA Sumsel akan melakukan pendampingan kesenjangan gender -septi/palpos.id-
PALEMBANG, PALPOS.ID -Guna melakukan pendampingan identifikasi kesenjangan gender dan penyusunan GAP atau GPS untuk pembangunan berketahanan pangan dan Iklim di Provinsi Sumatera Selatan.
Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPPA) Provinsi Sumatera Selatan menyelenggaraan kegiatan Lokakarya Pengarusutamaan Gender (PUG).
Kegiatan yang berlangsung di Hotel Beston Palembang 21 Februari 2023 didukung oleh ICRAF Indonesia melalui proyek Sustainable Landscapes for Climate- Resilient Livelihoods in Indonesia (Land4Lives).
Kepala Bidang Pengarusutamaan Gender dan Pemberdayaan Perempuan Ihwan Mulyawan mengatakan, pada tahun lalu kegiatan serupa sudah dilaksanakan dan bekerjasama dengan ICRAF.
BACA JUGA:PD PGRI OKI Minta PC PGRI Pedamaran Segera Susun Proker, Ini Kata Marlian...
BACA JUGA:Ciptakan Kabupaten Muba Zero Karhutbunlah, Ini Langkah Kodim Muba
"Tujuan diberlangsungkannya kegiatan ini untuk mengidentifikasi kesenjangan gender, dalam berbagai aspek pembangunan yang berketahanan iklim.
Serta meningkatkan kapasitas SDM agar mampu mengidentifikasi isu gender dan melakukan analisis gender pada program atau kegiatan di masing-masing Perangkat Daerah menggunakan analisis gender GAP/GBS," jelasnya.
Dia mengungkapkan, jika kegiatan ini sejalan dengan Peraturan Gubernur dalam pengarusutamaan gender sehingga perlu diimplementasikan, sehingga bisa menyusun perencanaan pembangunan daerah yang mengutamakan gender.
Gender Spesialisr ICRAF Indonesia Ratnasari menambahkan, indeks pembangunan gender Sumsel sudah relatif baik diatas rata-rata nasional.
BACA JUGA:5 Siswa Prioritas Penerima Bansos PIP Kemenag 2023, Berikut Penjelasannya...
Namun di 2021 menurun sehingga masih perlu didorong supaya kesetaraan gender ini menjadi arus utama dalam pembangunan.
"Dengan hal ini penting untuk dilakukan pendampingan identifikasi kesenjangan gender dan penyusunan GAP/GBS untuk pembangunan berketahanan iklim bagi Focal Point Perangkat Daerah di Lingkungan Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan Tahun Anggaran 2023," tutupnya.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: