Ini Manfaat 'Ajaib' Ciuman dan Pelukan Ibu ke Anaknya, Ternyata Bisa Untuk Kekebalan Tubuh Anak

Ini Manfaat 'Ajaib' Ciuman dan Pelukan Ibu ke Anaknya, Ternyata Bisa Untuk Kekebalan Tubuh Anak

Bagaimana Cara Tape Hitam Meningkatkan Kekebalan Tubuh? Begini Caranya.-Palpos.id-instagram @mamabao_id

PALEMBANG, PALPOS.ID- Kasih sayang ibu ke anaknya sangat luas. Salah satu wujud cinta dan kasih sayang ibu ke anaknya adalah melalui pelukan dan ciuman.

Ternyata, pelukan dan ciuman ibu ke anaknya berdampak yang luar biasa lho ke anak.

Apalagi, jika usia anak masih bayi. Pelukan dan ciuman ibu akan memberi kebahagiaan bagi anak.

Dikutip PALPOS.ID dari Instagram @mamabao_id, pelukan dan ciuman ibu untuk anak bisa memberi keajaiban bagi tumbuh kembang anak.

BACA JUGA:4 Bumbu Dapur Bikin Perut Langsing serta Haid Lancar dan Rahim Bersih, Begini Caranya...

BACA JUGA:Ini 4 Tips Agar Rambut Tetap Sehat, yang Terakhir Wajib Diingat!

1. Anak Akan Merasa Aman dan Nyaman

Anak terutama yang masih bayi, juga bisa stress lho. Nah, pelukan dan ciuman ibu ternyata bisa menghilangkan kegundahan hati anak.

Mereka akan merasa aman dan nyaman setelah dipeluk dan dicium ibu dengan penuh cinta kasih. Karena anak belum bisa berbicara, pelukan dan ciuman ibu ini akan makin mempererat kedekatan psikologis ibu dan anak.

2. Anak Merasa Dicintai

Pelukan dan ciuman ibu ke anaknya akan membuat anak merasa sangat dicintai ibunya. Ini tentu saja efeknya sangat baik bagi tumbuh kembang anak. Anak akan merasa dipedulikan dan diinginkan oleh orang tuanya.

3. Bermanfaat untuk Kekebalan Tubuh Anak

Dilansir dari Genius Beauty, ternyata peneliti yang dipimpin dr Tagg menemukan saat ibu mencium bayinya, ibu akan menularkan bakteri baik yang membantu menguatkan sistem kekebalan tubuh anak.

BACA JUGA:Inilah Daun dan Sayuran Bisa Hilangkan Bau Badan, Termasuk Cara Mengonsumsinya...

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: