Cuma di Palembang Bergunjing Itu Enak, Apalagi Pakai Gula Merah. Mau Coba?
Cuma di Palembang bergunjing itu enak, apalagi pakai gula merah. Kamu wajib coba kue ini.--youtube @Lin's cake
PALEMBANG, PALPOS.ID- Selama ini bergunjing memang dilarang agama. Namun, di PALEMBANG bergunjing malah enak banget.
Lho kok bisa? Ternyata gunjing di Palembang bukan membicarakan orang lain dari belakang. Gunjing di Palembang adalah kue khas Palembang yang bentuknya mirip kue pukis.
Bedanya, kue pukis lebih terasa manis. Nah, kue gunjing Palembang ini rasanya lebih gurih karena terbuat dari tepung beras dan santan.
BACA JUGA:Sedapnya ‘Ketupat Jembut’ Menu Khas Semarang, Bikin Lidah Bergoyang
Kue gunjing ini termasuk kue legend di Palembang lho. Dari luar dibuat garing namun lembut didalam.
Kue ini dimasak dengan cara dipanggang.
Kue ini dicetak dengan cetakan kue pukis.
BACA JUGA:5 Menu Ramen Makanan Khas Jepang yang Wajib Kamu Coba!
BACA JUGA:Sedapnya Pindang Serani Cocok Untuk Menu Sahur, Ini Resepnya....
Kue ini paling enak dimakan menjadi teman minum teh atau kopi. Memang sekarang kue gunjing ini tidak banyak yang menjualnya.
Bagi yang mau mencoba, bisa langsung buat sendiri dan praktekin di rumah. Bahannya mudah dicari dan memasaknya juga nggak ribet.
Bahan-bahan Membuat Kue Gunjing :
- 1 buah telur ayam
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: