Mau Sarapan Gratis, Cuss..ke Warung Berbagi Satlantas Polrestabes Palembang...
Mau Sarapan Gratis, Cuss..ke Warung Berbagi Satlantas Polrestabes Palembang.--
PALEMBANG, PALPOS.ID - Warung berbagi dan keselamatan pada Jum'at 26 Mei 2023 kemarin telah dibuka oleh Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polsrestabes Palembang di kawasan Kambang Iwak Palembang.
Rencananya kegiatan tersebut akan rutin digelar setiap Jum'at atau Minggu oleh Satlantas di kawasan tersebut.
Hal tersebut dibenarkan oleh Kasatlantas Polrestabes Kota Palembang Kompol Emil Eka Putra melalui Kasubdit II Kamsel Ipda Faizal.
BACA JUGA:Mau Setop Merokok ? Buruan Coba 4 Tips Berikut!
Dalam hal ini, Rizal mengatakan jika pembukaan warung berbagi ini diprakarsai olehnya.
"Jadi Insya Allah jika tidak ada halangan maka kegiatan ini akan kita gelar setiap Jumat atau Minggu di Kambang Iwak," katanya, Sabtu (27/5/2023).
Tentu hal ini bertujuan untuk berbagi makanan untuk masyarakat sekitar dengan total 100 bungkus lontong sayur.
BACA JUGA:Catat! Ini 5 Cara Mencegah Demam Berdarah Dengue (DBD)
"Kemungkinan Jumat depan bisa bertambah ya, yang jelas kita juga membuka dukungan jika ada masyarakat yang ingin membantu," imbuhnya.
Rizal menjelaskan jika kegiatan berbagi ini tidak hanya untuk fakir miskin akan tetapi juga untuk masyarakat umum.
"Kami memilih KI sebagai tempat berbagai dikarenakan banyak masyarakat yang berlalu lalang termasuk berolahraga di sini, jadi bukan hanya untuk kaum fakir miskin maupun duafa saja tapi masyarakat umum pun boleh mengambil makanan selama masih tersedia," jelasnya.
Lanjut Rizal, pihaknya memilih KI sebagai tempat berbagi bukan hanya untuk sekedar berbagi akan tetapi sekaligus mengedukasi masyarakat sekitar agar terus berbuat kebaikan dengan cara berbagi.
"Yang jelas ini kita lakukan agar masyarakat semakin mengerti arti pentingnya berbagi dan keselamatan berkendara," lanjutnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: