Mengenal Suku Dayak di Kalimantan, Sejarah, Adat Istiadat dan Keunikannya
Asal usul, sejarah, dan tradisi unik Suku Dayak di Pulau Kalimantan-Foto : Tangkapan Layar Youtube @Pegawai Jalanan-
Suku Dayak memiliki ciri khas yang tak dimiliki suku lain di Indonesia.
BACA JUGA:Mengenal Suku Korowai di Pedalaman Papua, Dijuluki Manusia Pohon hingga Suku Kanibal
Ciri khas tersebut dalam bentuk budaya meliputi rumah, pakaian, senjata, bahasa, kepercayaan, dan tradisi.
Rumah adat Suku Dayak berbentuk rumah panggung dengan bahan kayu yang disebut Rumah Betang.
Rumah Betang dihuni oleh beberapa keluarga sebagai bentuk kebersamaan dalam hidup yang dijunjung oleh Suku Dayak.
Pakaian adat Suku Dayak untuk pria disebut King Baba.
Sementara untuk wanita disebut King Bibinge.
Selain itu, senjata khas Suku Dayak adalah Mandau.
Soal kepercayaan, Suku Dayak memiliki kepercayaan Kaharingan.
Tapi sekarang sudah banyak warga Suku Dayak menganut agama Islam, Kristen, Katolik, Hindu, dan Buddha.
Berikut keunikan dan tradisi Suku Dayak Kalimantan yang dirangkum dari berbagai sumber :
1. Telinga Panjang
Suku Dayak di Kalimantan Timur memiliki tradisi unik yaitu memanjangkan daun telinga.
Mereka memanjangkan telinga dengan menggunakan logam atau pemberat yang digunakan seperti anting-anting.
Sesuai aturan, perempuan dari Suku Dayak dapat memanjangkan telinga hingga dada.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: