Infinix Zero 5G 2023 HP Smartphone Tampilan Keren dengan Memori Super dan Resolusi Full HD
Infinix Zero 5G 2023, HP Smartphone tampilan keren dengan memori super dan resolusi full HD-Foto : epiclopedia.id-
PALEMBANG,PALPOS.ID - HP merk infinix kembali hadir dengan merilis produk terbaru tahun ini. HP yang diproduksi Negara Hongkong kembali memberikan sentuhan unik dan elegan.
Seperti produk sebelumnya, produk terbaru infinix ini tentu memberikan keunggulan fitur dan kualitas yang tak kalah dengan produk vendor lainnya.
Tak hanya, HP merk infinix ini juga memiliki keunggulan dalam hal ruang penyimpanan lantaran memiliki memori yang tinggi.
BACA JUGA:Obat yang Dipakai Rasulullah untuk Sembuhkan Berbagai Penyakit
HP produk terbaru infinix ini adalah seri Zero 5G 2023.
HP smartphone Infinix Zero 5G 2023, ini memiliki keunggulannya dalam hal dukungan jaringan 5G yang memungkinkan kamu untuk internetan super cepat.
Selain itu, ada ruang penyimpanan internal yang lapang yang memorinya mencapai 256 GB.
BACA JUGA:Horas! Ini 26 Bahasa Batak yang Harus Kamu Tahu Sebelum ke Sumatera Utara
Dengan memori yang tinggi ini, dapat menyimpan beragam file atau dokumen dalam jumlah yang cukup banyak tanpa khawatir kehabisan memori.
Selanjutnya untuk memori RAM sebesar 8 GB (fitur RAM Extended hingga 5 GB) yang cukup untuk menunjang kinerja prosesor MediaTek Dimensity 920 5G yang menjadi otaknya.
Di segi kamera, Infinix Zero 5G 2023 memiliki sensor 50 MP yang dipadukan dengan 2 MP macro dan 2 MP depth.
BACA JUGA:Toyota Hi Lux Pick-Up TN 1979 Mobil Legendaris yang Kini Dibuat Versi Remote Control
Lalu layarnya memiliki resolusi Full HD+ berukuran 6,78 inci dengan refresh rate 120Hz.
Sedangkan di sisi sumber daya, ya menggunakan baterai 5000mAh dengan pengisian cepat 33W Fast Charge. *
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: