Legenda ‘Naga’ Sungai Musi, Kemunculannya Pertanda Musibah, Mitos atau Fakta?
Legenda 'naga' penghuni Sungai Musi yang kemunculannya diyakini pertanda bahaya, mitos atau fakta?--
PALEMBANG, PALPOS.ID – Legenda ‘Naga’ Sungai Musi masih menyisakan misteri dan kemunculannya kerap dikaitan dengan pertanda musibah.
Budayawan Palembang Ali Hanafiah mengatakan ‘naga’ tersebut merupakan ikan Tapa Tembago, yang jika terkena matahari punggungnya akan mengkilap seperti kuningan.
Sebagian warga meyakini penampakan sosok 'naga' Sungai Musi ini, akan terjadi musibah besar di Palembang seperti kebakaran hebat di 27 Ilir, 28 Ilir dan 29 Ilir tahun 1967 yang lalu.
BACA JUGA:Asal Muasal Nama Sungai Musi Ternyata Ayam Betina, Berikut Penjelasannya
Sebagian warga juga menganggap penampakan ‘palpos.disway.id/listtag/6062/naga">naga’ ini sebagai wangsit dan fenomena alam.
Mitos atau fakta? Yang pasti ikan Tapa merupakan penghuni Sungai Musi dan sampai sekarang masih ada.
Untuk diketahui, Sungai Musi merupakan sungai terpanjang di Pulau Sumatera setelah Sungai Batanghari Jambi.
BACA JUGA:Ternyata Titik Nol Sungai Musi Merupakan Hidden Gem di Kabupaten Rejang Lebong Bengkulu
Sungai Musi mengalir sepanjang 750 kilometer dengan lebar antara 200-300 meter.
Sungai ini menjadi sumber penghidupan bagi masyarakat Palembang sejak zaman Kerjaan Sriwijaya.
Jembatan Ampera yang melintas di atasnya menjadi ikon Kota Palembang.
BACA JUGA:Misteri Bukit Kelam, Hulu Sungai Musi yang Dihuni Harimau Sumatera
Sungai ini merupakan sarana transportasi utama bagi masyarakat tempo dulu.
Sungai Musi membelah Palembang menjadi kawasan ilir dan ulu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: