HOT NEWS ! Calon Provinsi Sultim Pemekaran Sulawesi Tengah, Morowali Opsi Calon Ibukota Provinsi

HOT NEWS ! Calon Provinsi Sultim Pemekaran Sulawesi Tengah, Morowali Opsi Calon Ibukota Provinsi

Wacana pembentukan Provinsi Sulawesi Timur pemekaran Sulawesi Tengah dan Morowali opsi calon ibukota provinsi--

Perjuangan ini telah berjalan hampir dua puluh tahun lebih. 

Awalnya, usulan pemekaran ini ditolak oleh pemerintah pusat karena luas wilayah yang diajukan lebih besar daripada Provinsi induknya, Sulawesi Tengah. 

Namun, setelah melalui revisi, rencana tersebut kembali diajukan tanpa mencakup wilayah Poso.

Saat ini, draf rencana pemekaran Provinsi Sultim sudah berada di meja Kementerian Dalam Negeri dan DPR RI. 

Keputusan untuk membentuk Provinsi ini dianggap sangat mendesak oleh masyarakat, terutama karena jarak yang cukup jauh antara ibu kota Sulawesi Tengah di Palu dengan wilayah Sultim. 

Perjalanan darat dari Banggai hingga Banggai Kepulauan ke Palu dapat memakan waktu hingga 20 jam. 

Hal ini juga menyebabkan lambatnya pembangunan di wilayah Sultim, meskipun Sulawesi Tengah kaya akan sumber daya alam pertambangan.

Menanggapi perjuangan pembentukan Provinsi Sulawesi Timur, masyarakat merespons positif. 

Banyak yang setuju dengan adanya daerah otonom baru ini, terutama karena Kabupaten Morowali dipilih sebagai ibu kota calon Provinsi Sultim. 

Letak geografis Morowali dinilai sangat strategis, dengan berbatasan langsung dengan Sulawesi Tenggara dan Sulawesi Selatan. 

Selain itu, jalur transportasi darat yang lancar serta akses laut dan udara yang baik membuat Morowali menjadi opsi yang menarik sebagai ibu kota.

 Itulah info terbaru wacana pembentukan calon Provinsi Sulawesi Timur pemekaran dari Sulawesi Tengah. ***

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: