Nama Harno Tak Muncul di DCS DPR RI, Padahal Sudah Urus SKCK dan Lainnya

Nama Harno Tak Muncul di DCS DPR RI, Padahal Sudah Urus SKCK dan Lainnya

Walikota Palembang, Harnojoyo.--

PALEMBANG, PALPOS.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah mengumumkan daftar calon sementara (DCS) anggota DPR RI yang akan bertarung pada pemilu 2024 mendatang.

Dari sekian banyak nama Bakal Calon Anggota Legislatif (Bacaleg) DPR RI yang di release KPU, tidak ada nama Walikota Palembang H Harno Joyo.

Padahal sebelumnya, Mantan Ketua DPC Partai Demokrat Kota Palembang itu, telah menyatakan niatnya untuk nyalon DPR RI.

BACA JUGA:Pemekaran Provinsi Tapanuli dan Nias: Menuju Pembangunan Lebih Merata

Bahkan awal Mei 2023 lalu, mantan Ketua DPRD Kota Palembang ini telah mempersiapkan sejumlah berkas, termasuk membuat SKCK di kepolisian.

Nah, tidak adanya nama Harno Joyo dalam daftar calon anggota DPR RI dari Partai Demokrat, menimbulkan pertanyaan di masyarakt.

Banyak warga yang penasaran, mengapa nama H Harnojoyo tidak ada dalam daftar yang diumumkan KPU.

BACA JUGA:Pemekaran Wilayah Provinsi Sulawesi Selatan, Ini 10 Fakta Menarik Kabupaten Bone Ibukota Provinsi Bugis Timur

Mengingat, secara kemampuan, Harno Joyo dinilai masyarakat tidak kalah dengan kandidat lain.

Banyak masyarakat yang beranggapan kalau Harno sengaja tidak dicalonkan partainya dengan alasan tertentu.

Namun tidak sedikit juga yang beranggapan, Harno sengaja tidak mencalonkan diri karena ingin istirahat.

BACA JUGA:Pemekaran Pulau Sumatera : 8 Calon Provinsi Baru dan Harapan untuk Kemajuan Wilayah

Melinat banyaknya opini yang berkembang dimasyarakat, Kamis (24/8), pria yang telah berhasil membawa Demokrat Mengantongi suara tertinggi di Kota Palembang.

Serta sukses merebut kursi ketua DPRD Kota Palembang selama beberapa periode ini angkat bicara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: