Pemekaran Wilayah Provinsi Kalimantan Barat, Calon Provinsi Sambas Raya Bangkitkan Sejarah Kejayaan

Pemekaran Wilayah Provinsi Kalimantan Barat, Calon Provinsi Sambas Raya Bangkitkan Sejarah Kejayaan

Pemekaran Wilayah Provinsi Kalimantan Barat, Calon Provinsi Sambas Raya Bangkitkan Sejarah Kejayaan dan Potensi Masa Depan.-Palpos.id-Dokumen Palpos.id

SAMBAS, PALPOS.ID – Pemekaran wilayah Provinsi Kalimantan Barat, calon Provinsi Sambas Raya bangkitkan sejarah kejayaan dan potensi masa depan.

Apalagi Provinsi Sambas Raya, yang memiliki ibukota di Sambas, adalah sebuah daerah yang kaya akan sejarah dan potensi. Dahulu, daerah ini merupakan kerajaan besar yang pernah berjaya sebelum datangnya para penjajah kolonial. 

Saat ini, Provinsi Sambas Raya terdiri dari tiga Kabupaten/Kota utama, yaitu Kabupaten Sambas, Kota Singkawang, dan Kabupaten Bengkayang. Namun, wacana untuk melakukan pemekaran menjadi beberapa Kabupaten/Kota baru sedang menjadi perbincangan serius.

Pemekaran ini direncanakan untuk menghasilkan beberapa Kabupaten/Kota baru, yaitu Kabupaten Sambas Pesisir (Pemangkat), Kabupaten Sambas Darul Makmur (Paloh), Kota Sambas, Kabupaten Sanggau Ledo (Jagoibabang), dan Kabupaten Samalantan (Monterado). 

BACA JUGA:Pemekaran Wilayah Provinsi Kalimantan Timur, Ini Hambatan dan Tantangan Calon Provinsi Berau Raya

BACA JUGA:Pemekaran Wilayah Provinsi Kalimantan Timur Usul Bentuk Provinsi Berau Raya, Ini Wilayahnya...

Alasan di balik pemekaran ini adalah untuk mengatasi ketertinggalan dan memajukan daerah ini, serta untuk memperkuat peran Provinsi Sambas Raya sebagai beranda depan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), terutama dalam menghadapi persaingan dengan negara bagian Serawak, Malaysia.

Sebagai gambaran, Provinsi Sambas Raya diharapkan memiliki luas sekitar 12.296 km² dengan populasi sekitar 962.240 jiwa. Ini hampir setara dengan Provinsi Gorontalo yang memiliki luas sekitar 11.968 km² dengan populasi sekitar 1.040.164 jiwa. Provinsi Gorontalo sendiri merupakan bekas kerajaan yang telah dimekarkan menjadi provinsi pada tahun 1999.

Ketua Panitia Pembentukan Kabupaten Sambas Utara (KSU), Misni Safari, memberikan sambutan positif terhadap wacana ini. Ia mengapresiasi inisiatif dari pertemuan Forum Masyarakat Peduli Pantai Utara (Formptura) yang berlangsung di Kota Singkawang beberapa waktu lalu. 

Menurutnya, rencana ini adalah langkah yang sangat positif untuk membangun kembali kejayaan daerah Sambas lama dengan menggabungkan Kabupaten Sambas, Kota Singkawang, dan Kabupaten Bengkayang menjadi Provinsi Sambas Raya.

BACA JUGA:Pemekaran Wilayah Provinsi Kalimantan Barat, Intip Potensi Daerah Calon Provinsi Sambas Raya

BACA JUGA:Pemekaran Wilayah Provinsi Kalimantan Barat, 4 Sektor Potensial Menarik Investor di Kabupaten Sambas

"Saya sangat menyambut baik niatan dari pertemuan Formptura beberapa waktu lalu, dimana untuk membangun kembali Sambas lama menjadi provinsi, bersama dengan Kota Singkawang dan Kabupaten Bengkayang," ujar Misni Safari pada tanggal 10 Agustus 2017.

Sejarah Kejayaan Sambas

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: