Pilkades Serentak Banyuasin 2023, Ini Nama-Nama Kades Terpilih

Pilkades Serentak Banyuasin 2023, Ini Nama-Nama Kades Terpilih

Pilkades Serentak Banyuasin 2023, Ini Nama-Nama Kades Terpilih.--

BANYUASIN, PALPOS.ID - Berlangsung di 48 Desa dari 18 Kecamatan Kabupaten Banyuasin, Pilkades Serentak Kabupaten Banyuasin pada 9 September 2023 kemarin, berjalan dengan aman dan kondusif, Selasa (12/9/23).

Dengan sistem pemilihan e-voting dan surat suara, kegiatan Pilkades Serentak dengan dipantau langsung Bupati H Askolani dan Wakil Bupati Banyuasin H Slamet Somosentono tersebut, akhirnya dapat memunculkan kepala Desa terpilih berdasarkan pilihan masyarakat.

Hal itu seperti disampaikan langsung Kepala DPMD Banyuasin Rayan Nurdinsyah kepada PALPOS.ID mengungkapkan, Alhamdulillah Pilkades serentak yang berlangsung di 48 Desa dari 18 Kecamatan kemarin, dapat berlangsung aman dan kondusif.

Untuk jadwal pelantikan kades terpilih diwacanakan akan berlangsung sekitar akhir Bulan Desember 2023 mendatang, menunggu sampai habis masa jabatan kepala desa yang menjabat saat ini, sambungnya.

BACA JUGA:Koordinator Jamintel Kejagung RI : Korupsi Perbuatan Jahat yang Merusak Tatanan

"Jadi untuk itu kepada semua Calon kades terpilih, diharapkan kedepan setelah dilantik nanti dapat menjalankan fungsi dan tanggung jawabnya berdasarkan aturan yang ada, menjadi desa yang mandiri, adil dan sejahtera sesuai harapan masyarakat," pesannya.

Oleh karena itu pasca pelaksanaan Pilkades yang telah berlangsung beberapa hari lalu, diharapkan juga tidak ada lagi masyarakat yang terkotak-kotak.

Tetap bersatu sebagai masyarakat desa dan kepada Calon Kades Terpilih, diminta agar dapat melayani semua masyarakat dengan perlakuan yang sama sebagai masyarakatnya masing-masing, harapnya.*

BACA JUGA:Hadiri Pelantikan Pujasuma, Walikota Prabumulih Imbau Seluruh Organisasi Jaga Kerukunan dan Mengesampingkan Id

Hasil Rekapitulasi Pilkades Serentak Tahun 2023 Kabupaten Banyuasin.

KECAMATAN BANYUASIN II

- Desa Sungsang II Terpilih H Alexander S.IP Jumlah 954 suara.

KECAMATAN SEMBAWA 

- Desa Limau Terpilih M.Dina Jumlah 640 suara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: