Desain Adventure, Performa Bebek: Yamaha PG-1 Menantang Norma dengan Gaya Berbeda!
--
OTOMOTIF, PALPOS.ID-Yamaha telah resmi memperkenalkan motor bebek trail terbarunya, PG-1 model 2024, yang merupakan hasil kolaborasi antara Yamaha Jepang dan Yamaha Thailand.
Peluncuran ini dilakukan di Thailand, menandai kehadiran motor yang menarik perhatian dengan desain off-road adventure yang unik.
Yamaha PG-1 dilengkapi dengan mesin 115 cc berpendingin udara yang diambil dari Yamaha Finn.
Desainnya yang bergaya off-road adventure membuatnya terlihat jangkung dengan ground clearance yang tinggi.
Ban off-road menjadi standar, sedangkan garpu depan teleskopik yang panjang menambah kesan petualangan.
Bagian depan PG-1 menonjol dengan setang lebar dan lampu depan halogen berbentuk bulat yang terinspirasi dari gaya scrambler tahun 1970-an.
Sementara itu, bagian belakangnya dilengkapi dengan shockbreaker yang dapat diatur untuk menambah ground clearance sekitar 190 mm.
Sektor kaki-kaki Yamaha PG-1 menampilkan velg berukuran 17 inci, sistem pengereman cakram hidrolik tunggal di bagian depan, dan rem tromol mekanik di bagian belakang.
Yamaha menawarkan empat pilihan warna untuk PG-1: Kuning, Biru, Hitam, dan Coklat.
BACA JUGA:New Supra GTR 150 2024 Siap Tantang Yamaha MX King 155 : Revolusi Performa dan Teknologi Terbaru !
BACA JUGA:Pesaing Yamaha XSR 155 dan Kawasaki W175 Meluncur : Desain Gagah, Performa Ganas, Harga 30 Jutaan !
Meskipun Yamaha belum merilis informasi resmi mengenai harga PG-1, motor ini diharapkan mendapatkan sambutan positif, terutama jika diperkenalkan di Indonesia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: