Honda Accord RS e:HEV Menghadirkan Revolusi Teknologi dan Keselamatan : Ada Fitur Anti-Pencurian !

Honda Accord RS e:HEV Menghadirkan Revolusi Teknologi dan Keselamatan : Ada Fitur Anti-Pencurian !

Fitur anti-pencurian salah satu teknologi canggih yang ditawarkan All New Honda Accord kepada konsumen--

BACA JUGA:Wuling Auto Kelabakan : NETA V Meluncur dengan Jaminan Garansi Seumur Hidup !

Pengguna dapat membuka dan mengunci pintu, menerima notifikasi jika pintu atau jendela terbuka, serta mengoperasikan berbagai fungsi mobil melalui aplikasi.

Honda Accord RS e:HEV tidak hanya menawarkan kenyamanan tetapi juga mengutamakan keselamatan.

Fitur Light Collision Detection dan Automatic Collision Detection akan memberikan notifikasi ke Honda Customer Care dalam situasi kecelakaan, memungkinkan respons cepat dan bantuan darurat.

BACA JUGA:All New Toyota Rush Cross Meluncur : Tampang Sangar, Lebih Kekar dan Berotot, Performa Ganas !

BACA JUGA:SUV Listrik Pertama Suzuki Masuk Indonesia : Yuk Intip Fitur, Teknologi Terkini dan Harga !

Fitur Emergency Call akan mengirimkan bantuan darurat seperti mobil derek dan ambulans jika dibutuhkan.

Honda juga memasukkan fitur Security Alarm yang memberi notifikasi jika ada upaya membuka pintu mobil secara paksa, memberikan keamanan ekstra bagi pengguna.

Mobil ini juga dilengkapi dengan fitur Remote Immobilizer yang memungkinkan pelacakan dan pematian mesin dari jarak jauh jika mobil dicuri.

Fitur Find My Car membantu pengguna menemukan posisi mobil dengan bantuan navigasi, memberikan keamanan dan kenyamanan tambahan.

President Director PT HPM Kotaro Shimizu menyampaikan tidak hanya meluncurkan mobil  All New Honda Accord RS e:HE  hanya sekadar mobil.

Mobil ini adalah sekilas pandangan ke masa depan, untuk menjadi bagian dari sesuatu yang lebih besar. 

Dengan teknologi canggih, konektivitas yang memukau, dan fitur keamanan terdepan, Honda Accord RS e:HEV membawa revolusi baru dalam segmen sedan premium dan menjadi pilihan yang sesuai dengan gaya hidup modern pengguna.***

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: