Suzuki DR200S, Motor Trail Langka Andalan Brimob : Yuk Intip Spesifikasinya !

Suzuki DR200S, Motor Trail Langka Andalan Brimob : Yuk Intip Spesifikasinya !

--

OTOMOTIF, PALPOS.ID - Motor trail, dengan keberagaman jenis dan mereknya, telah menjadi pilihan utama instansi pemerintah, termasuk TNI dan Polri, untuk mendukung mobilitas dan tugas khusus.

Selain Kawasaki KLX 150 yang sering terlihat digunakan oleh aparat penegak hukum, ada motor trail langka lain yang menjadi andalan Brigade Mobil (Brimob), yaitu Suzuki DR200S.

Dalam dunia otomotif Tanah Air, motor trail memang memiliki tempat yang istimewa, terutama dalam meningkatkan mobilitas di medan yang sulit.

BACA JUGA:All New Honda PCX 175 Makin Sangar dengan Performa Powerfull : Bikin Yamaha NMax Meradang !

BACA JUGA:Yamaha MT-15 2024 Gen 2 Monster Energy Meluncur: Makin Garang, Bertenaga dan Teknologi Terkini !

Suzuki DR200S hadir sebagai opsi unik dan eksklusif, hanya digunakan oleh Brimob, sehingga menjadikannya langka di jalanan Indonesia.

Dari segi dimensi, Suzuki DR200S tidak kalah gagahnya dengan Kawasaki KLX 150 karena keduanya sama-sama merupakan jenis trail murni.

Namun, terdapat beberapa perbedaan yang membuat motor trail Suzuki ini memiliki daya tariknya sendiri.

BACA JUGA:Yamaha Nouvo 160 Reborn Bikin Vario Ketar Ketir : Berikut Perbadingan Spesifikasi dan Fitur, Siapa Unggul ?

BACA JUGA:Upgrade Yamaha XMax Connected ke Tech Max : Apa Bisa dan Berapa Biaya yang Dibutuhkan ? Berikut Rinciannya

Salah satunya adalah desain headlamp kotak yang cenderung kaku dan terlihat klasik dibandingkan dengan desain KLX 150 yang lebih modern dan atraktif.

Perbedaan lain terdapat pada sistem pengereman belakang, dimana DR200S masih menggunakan rem tromol, sedangkan KLX 150 telah mengadopsi rem cakram.

Suzuki DR200S merupakan motor trail yang dijual oleh Suzuki di pasar Jepang dan Australia.

BACA JUGA:Pertama di Asia, Yamaha XMax 250 Tech Max Meluncur di Indonesia : Berikut Spesifikasi dan Harganya !

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: