Tips Jitu Sebelum Membeli Suzuki Katana Bekas, Wajib Tahu Hal Ini!

Tips Jitu Sebelum Membeli Suzuki Katana Bekas, Wajib Tahu Hal Ini!-Foto:dokumen palpos-
OGANILIR, PALPOS.ID - Membeli mobil bekas memang bisa menjadi alternatif menarik bagi mereka yang ingin memiliki kendaraan dengan harga lebih terjangkau.
Salah satu mobil yang cukup populer di kalangan pecinta mobil klasik adalah Suzuki Katana.
Mobil legendaris ini memiliki banyak penggemar karena bentuknya yang ikonik serta kemampuannya di medan berat.
Namun, bagi Carmudian yang tertarik membeli Katana bekas, ada beberapa hal penting yang harus diperhatikan sebelum meminangnya.
BACA JUGA:Harga Suzuki Katana Bekas Tembus Rp90 Juta, Ini Penyebabnya
BACA JUGA:Porsche RS Spyder Evo: Prototipe Balap LMP2 Paling Sukses dari Porsche Motorsport.
Pertama-tama, perhatikan kondisi karat pada bodi mobil. Suzuki Katana yang rata-rata usianya sudah lebih dari 25 tahun sangat rentan terhadap korosi, terutama di bagian dek, sela-sela pintu, dan atap.
Karat ini bisa menjadi masalah serius jika dibiarkan, karena dapat merusak struktur kendaraan secara keseluruhan.
Perbaikannya pun tidak bisa instan, bisa memakan waktu mulai dari seminggu hingga dua bulan tergantung tingkat keparahannya.
Bagi pecinta mobil tua, karat adalah musuh utama yang sering merepotkan. Proses menghilangkan karat harus dilakukan dengan teliti agar tidak muncul kembali.
BACA JUGA:Toyota Avanza vs Mitsubishi Xpander: Mana Pilihan Terbaik untuk Keluarga Indonesia?
BACA JUGA:Suksesor FJ Cruiser? Toyota Siapkan Model Baru Land Cruiser yang Lebih Kompak!.
Oleh sebab itu, saat pengecekan, sangat disarankan untuk mengangkat karpet dan mengecek bagian kolong mobil secara menyeluruh guna memastikan tidak ada bagian yang keropos.
Hal berikutnya yang wajib diperhatikan adalah kondisi mesin. Pastikan mesin mobil dalam keadaan kering dan tidak terdapat rembesan oli.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: