Leonardo Memamerkan Helikopter Serang AW249 di Acara DIMDEX 2024
--
NASIONAL, PALPOS.ID-Leonardo memukau pengunjung DIMDEX 2024 dengan memamerkan model skala helikopter serang AW249.
Pameran internasional yang diselenggarakan di Doha ini menjadi panggung bagi debut publik helikopter "berat" yang sedang dikembangkan oleh pabrikan Italia ini.
Pertunjukan ini menjadi momen bersejarah karena merupakan kali pertama Leonardo menampilkan helikopter serang AW249 kepada khalayak umum.
BACA JUGA:Frigat Project 1155 Angkatan Laut Rusia Marshal Shaposhnikov: Kehadiran Megah di DIMDEX 2024
BACA JUGA:8 Helikopter Penerbad Latihan Penembakan Senjata Udara Terintegrasi
Helikopter ini telah melakukan penerbangan perdananya pada Agustus 2022, dan dengan dua prototipe yang sudah terbang,
Leonardo optimis akan menambah dua prototipe lagi dalam kampanye uji terbang sebelum akhir tahun 2024.
Leonardo tidak hanya fokus pada aspek teknis helikopter, tetapi juga pada kemajuan dalam pengembangan senjata.
BACA JUGA:GCAP Mengembangkan Desain Konsep Pesawat Tempur Generasi Keenam
BACA JUGA:Bangga: PT Pindad dan FNSS Kolaborasi Menghasilkan Medium Tank Harimau
Program uji coba senjata telah dimulai, dan Leonardo menyatakan bahwa Angkatan Darat Italia sangat puas dengan kemajuan yang telah dicapai.
Meskipun detil kampanye ekspor belum diungkapkan secara rinci,
Leonardo menyatakan keyakinannya akan potensi besar AW249 di pasar internasional.
BACA JUGA:Rusia Mengerahkan Sukhoi Su-57 dalam Operasi Militer di Wilayah Ukraina
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: