Amankan Pendaftaran Bakal Calon Wako dan Wawako Prabumulih 2024, Polres Prabumulih Kerahkan 180 Personel

Amankan Pendaftaran Bakal Calon Wako dan Wawako Prabumulih 2024, Polres Prabumulih Kerahkan 180 Personel

Amankan Pendaftaran Bakal Calon Wako dan Wawako Prabumulih 2024, Polres Prabumulih Kerahkan 180 Personel-Foto: PRABU/PALPOS.ID-

PRABUMULIH, PALPOS.ID - Untuk memastikan tahapan pendaftaran pasangan bakal calon walikota dan wakil walikota Prabumulih yang akan berlangsung pada tanggal 27-29 Agustus 2024 berjalan dengan tertib dan aman, 

Polres Prabumulih menerjunkan sebanyak 180 personel dari berbagai fungsi yang ada. 

Langkah pengamanan ini menjadi prioritas utama, mengingat pentingnya menjaga situasi yang kondusif selama proses demokrasi berlangsung.

Hal ini diungkapkan langsung oleh Kapolres Prabumulih, AKBP Endro Aribowo SIk, dalam wawancaranya di Mapolres Prabumulih pada Selasa, 27 Agustus 2024. 

BACA JUGA:Awas! Jangan Sampai Pelamar CPNS Kena Blacklist dan Tidak Bisa Mendaftar Lagi: Ini Tips dari BKN

BACA JUGA:Gara-Gara Rokok, 4 Mobil Alami Tabrakan Beruntun di Jalan Raya Prabumulih-Muara Enim

Dalam keterangannya, Kapolres menyampaikan bahwa pengamanan ini telah direncanakan secara matang dengan melibatkan koordinasi bersama Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Prabumulih. 

"Kami sudah melakukan simulasi pengamanan dan mulai hari ini, kami resmi melaksanakan pengamanan sesuai dengan prosedur yang telah disusun," ujar Endro Aribowo.

Endro Aribowo juga menekankan bahwa pihaknya telah mempersiapkan langkah-langkah antisipatif untuk menghadapi berbagai kemungkinan yang bisa terjadi selama proses pendaftaran. 

Menurut Endro Aribowo, informasi awal yang diterima oleh pihaknya menunjukkan bahwa pada hari pertama pendaftaran, pasangan bakal calon walikota dan wakil walikota yang dijadwalkan mendaftar adalah Arlan-Frangky. 

BACA JUGA:Ngesti-Amin Resmi Terima Dukungan Partai Golkar

BACA JUGA:Rutin Gelar Pangan Murah dan Pasar Murah, Pj Wako Prabumulih: Kita Tak Ingin Dicap Hanya Seremonial Saja

"Untuk hari kedua, yang akan mendaftar adalah Bu Ngesti Ridho dan Pak Mat Amin. 

Sedangkan untuk hari ketiga, kami masih menunggu konfirmasi lebih lanjut dari pihak terkait," tambahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: