Diterjang Puting Beliung 4 Rumah Warga Prabujaya Rusak

Diterjang Puting Beliung 4 Rumah Warga Prabujaya Rusak

Diterjang Angin puting beliung rumah warga di Kelurahan Prabujaya alami kerusakan-Foto: PRABU/PALPOS.ID-

PRABUMULIH, PALPOS.ID - Bencana angin puting beliung kembali melanda Kota Prabumulih, Provinsi Sumatera Selatan. 

Pada Sabtu, 12 Oktober 2024, sekitar pukul 16.00 WIB, empat unit rumah warga yang terletak di Jalan Nur Ilahi dan Jalan Baru RT 04 RW 01,

Kelurahan Prabujaya, Kecamatan Prabumulih Timur, mengalami kerusakan cukup serius pada bagian atap.

Informasi dihimpun menyebutkan, bencana puting beliung terjadi secara tiba-tiba. 

BACA JUGA:HUT Prabumulih ke-23: Pj Walikota Ajak Masyarakat Jaga Kebersihan dan Kondusifitas Kota

BACA JUGA:KPM Pemilik Kartu Ini Bisa Dapat Bansos Tambahan dalam Bentuk Barang: Ini Rinciannya

Bermula dari datangnya hujan gerimis, tak lama berselang tiba-tiba angin kencang alias puting beliung datang menerjang. 

Tak pelak, beberapa atap rumah warga melayang terbawa angin kencang tersebut.

Kepala Pelaksana (Kalaksa) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Prabumulih, Sriyono SH MH, didampingi Sekretaris BPBD, Roy Tauhid, 

Membenarkan adanya peristiwa angin puting beliung. “Kejadiannya dikawasan RT 04 RW 01 Kelurahan Prabujaya Kecamatan Prabumulih Timur,” kata Sriyono.

BACA JUGA:BRI Cabang Prabumulih Buka Layanan Weekend untuk Tingkatkan Pelayanan Nasabah

BACA JUGA:Si Jago Merah Ludeskan Bengkel WinRo di Prabumulih, Proses Pemadaman Memakan Waktu Empat Jam

Dijelaskan Sriyono, tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dalam peristiwa bencana putting beliung tersebut. 

"Alhamdulillah, untuk korban jiwa maupun luka-luka nihil. Sementara untuk rumah yang mengalami kerusakan ada 4 unit rumah," ungkap Sriyono.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: