Kapolres Prabumulih Pimpin Patroli Skala Besar, Pastikan Kesiapan Logistik dan Keamanan
Kapolres Prabumulih, AKBP Endro Aribowo (kiri) saat memimpin patroli skala besar.-Foto: PRABU/PALPOS.ID-
PRABUMULIH, PALPOS.ID - Dua hari menjelang pemungutan suara Pilkada 2024, Polres Prabumulih melaksanakan patroli skala besar di seluruh wilayah hukumnya.
Kegiatan ini berlangsung pada malam hari, tepatnya pada Senin, 25 November 2024.
Langkah ini diambil untuk memastikan bahwa keamanan dan ketertiban tetap terjaga selama masa tenang hingga hari pelaksanaan pemungutan suara serta kesiapan logistik pilkada.
Patroli skala besar ini dimulai dengan apel gabungan yang melibatkan personel TNI dan Polri di lapangan parkir Bank Sumsel Babel.
BACA JUGA:Pengamanan Pemilu 2024, Polres Prabumulih Gelar Apel Pergeseran Pasukan
BACA JUGA:Terlibat Pengamanan TPS, Ratusan Personel Polres Prabumulih Jalani Tes Kesehatan
Apel tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Prabumulih, AKBP Endro Aribowo SIK.
Patroli skala besar ini dimulai dari Bank Sumsel di Kelurahan Muara Dua, patroli kemudian melintasi Jalan Jend Sudirman di Kelurahan Tugu Kecil,
Pasar Inpres Prabumulih, dan beberapa kelurahan lainnya seperti Prabumulih, Sidomulyo, Pasar II, serta Sido Gede.
Selain itu, patroli juga mengunjungi lokasi-lokasi penting seperti Kantor KPU Kota Prabumulih, Kantor Bawaslu, dan Gudang Logistik KPU.
BACA JUGA:Gerbang Selamat Datang yang Roboh Tak Kunjung Dibangun, Pj Wako Prabumulih: Sudah Ada Kesepakatan
BACA JUGA:Menjelang Masa Tenang, Bawaslu Prabumulih Gelar Apel Siaga
Melalui patroli ini, Polres Prabumulih bertujuan untuk memantau kesiapan logistik Pilkada dan memastikan keamanan di lokasi-lokasi strategis tersebut.
Kapolres Prabumulih, AKBP Endro Aribowo menekankan pentingnya sinergi antara petugas keamanan demi menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat dalam menggunakan hak pilihnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: