Spektakuler! Ribuan Warga Palembang Saksikan Flyboard with Bodylighting di Festival Sungai Musi 2025

Spektakuler! Ribuan Warga Palembang Saksikan Flyboard with Bodylighting di Festival Sungai Musi 2025

Youtuber asal Malaysia Aisar Khaled menghadiri malam Festival Musi 2025--kominfo palembang

Dihadiri Aisar Khaled, Youtuber Asal Malaysia

PALEMBANG, PALPOS.ID – Palembang kembali menorehkan sejarah sebagai kota yang menghadirkan hiburan spektakuler! Setelah sukses menyuguhkan atraksi Drone LED Vision pertama di Indonesia, kini Festival Sungai Musi 2025 memanjakan masyarakat dengan pertunjukan memukau Flyboard with Bodylighting, Sabtu (15/02) malam.  


Flyboard with Bodylighting di Festival Sungai Musi 2025--kominfo palembang

Berlangsung di Pelataran Benteng Kuto Besak (BKB) Palembang, acara ini tak hanya menjadi tontonan luar biasa, tetapi juga membuktikan komitmen Pj Walikota Palembang, Dr Cheka Virgowansyah W STP ME, dalam menghadirkan hiburan kelas dunia bagi warganya.  

Yang lebih spesial, festival ini juga menghadirkan Aisar Khaled, bintang tamu asal Malaysia yang semakin menambah daya tarik acara. Ribuan masyarakat berbondong-bondong datang dan memadati area BKB untuk menyaksikan pertunjukan langka ini.  

BACA JUGA:Cemilan Lekker Holland: Sensasi Rasa Unik yang Memikat di Setiap Gigitan

Dalam sambutannya, Cheka Virgowansyah mengajak seluruh warga untuk terus menjaga semangat kebersamaan demi kemajuan kota Palembang. Ia bahkan mengutip pernyataan Napoleon Bonaparte tentang kekuatan yang lahir dari keterhubungan antarindividu.  

"Ketika kita bisa memanfaatkan kebersamaan itu, maka itulah yang menjadi sumber kekuatan warga kota Palembang,"ujar Cheka penuh semangat.  

Selain pertunjukan Flyboard with Bodylighting, Festival Sungai Musi 2025 juga dimeriahkan dengan berbagai pameran, UMKM, serta hiburan lainnya yang semakin memperkaya pengalaman para pengunjung.  

BACA JUGA:13 Manfaat Jahe, Rempah Kaya Khasiat untuk Kesehatan

Malam penuh cahaya dan aksi luar biasa ini sukses menjadi bukti bahwa Palembang tak hanya kaya akan sejarah, tetapi juga terus berinovasi dalam menyajikan hiburan spektakuler bagi masyarakatnya.  

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: