Kalah Dramatis dari Real Betis, Real Madrid Terancam Tergusur di Klasemen La Liga

Kalah Dramatis dari Real Betis, Real Madrid Terancam Tergusur di Klasemen La Liga

Kalah Dramatis dari Real Betis, Real Madrid Terancam Tergusur di Klasemen La Liga -Fhoto: Tangkapan Layar Facebook Andy Lop-

Real Madrid tampil tanpa Jude Bellingham yang absen akibat akumulasi kartu. Kehilangan Bellingham cukup terasa karena kreativitas di lini serang Madrid menurun drastis.

Modric dan Kroos terlihat kesulitan mengalirkan bola ke lini depan.

BACA JUGA:Emil Audero, Dean James, dan Joey Pelupessy: Amunisi Baru Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026.

BACA JUGA:AC Milan Gagal Menang Krusial, Bologna Raih Kemenangan Penting di Serie A 2024/25,

Memasuki babak kedua, Betis semakin percaya diri. Kecepatan Antony di sisi sayap kerap merepotkan pertahanan Madrid. Petaka bagi tim tamu datang di menit ke-53.

Jesus Rodriguez dijatuhkan Rudiger di kotak penalti dan wasit langsung menunjuk titik putih.

Isco maju sebagai algojo. Courtois sebenarnya mampu membaca arah tendangan Isco, tetapi sepakan keras eks Madrid itu tetap melaju deras ke dalam gawang. Real Betis berbalik unggul 2-1 pada menit ke-54.

Tertinggal, pelatih Carlo Ancelotti mencoba memasukkan Arda Guler dan Endrick untuk menambah daya gedor. Namun, upaya tersebut tak membuahkan hasil.

Solidnya lini belakang Betis membuat serangan Madrid selalu kandas sebelum masuk ke kotak penalti.

Secara statistik, Madrid memang mendominasi penguasaan bola hingga 59 persen.

Namun, efektivitas menjadi milik tuan rumah yang mampu mencatatkan tiga tembakan tepat sasaran berbanding dua milik Madrid.

Laga ini juga berlangsung panas dengan 29 pelanggaran tercipta.

Hingga peluit panjang berbunyi, skor 2-1 untuk kemenangan Real Betis tak berubah. Hasil ini membuat Real Madrid tetap di posisi kedua dengan 59 poin.

Posisi mereka terancam disalip Atletico Madrid yang hanya berjarak dua poin di bawahnya.

Sementara itu, Barcelona yang baru akan menghadapi Real Sociedad punya peluang memperlebar jarak di puncak klasemen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: