Jelang Lebaran, Harga Getah Karet di OKU Mengalami Kenaikan

Petani karet di Kabupaten OKU-Foto:Eko palpos-
BATURAJA, PALPOS.ID - Menjelang lebaran atau Idul Fitri 1446 Hijriyah, harga karet di Kabupaten Ogan Komering Ulu mengalami kenaikan sedikit.
Namun produksi getahnya justru berkurang 50 persen dari hari biasanya.
Saat ini kenaikan harga karet di Kabupaten OKU berada di angka Rp 15.500 untuk penjualan dwi mingguan, sedangkan untuk harga mingguan masih di angka Rp 14.000/Kg dan untuk bulanan juga di kisaran angka Rp 16.500/Kg.
Harga ini untuk di kawasan hulu yaitu Kecamatan Lengkiti dan Kecamatan Semidangaji dan sekitarnya.
BACA JUGA:Si Dokkes Polres OKU Cek Kesehatan Personel Ops Ketupat Musi 2025
BACA JUGA:Polres dan Dandim OKU Berbagi Takjil Gratis di Baturaja
Sementara harga karet untuk kawasan hilir (Kecamatan Peninjauan dan sekitarnya) Kabupaten OKU yang dijual mingguan ada perubahan sejak awal Januari lalu yaitu diangka Rp 11.800/Kg.
Untuk penjualan dua mingguan naik Rp 500 menjadi Rp 13.500/Kg, namun untuk harga bulanan ada penurunan sedikit menjadi Rp 16.500/Kg.
Mardani (56) salah satu petani karet di Kabupaten OKU mengatakan, harga karet di Peninjauan selalu di bawah harga kawasan Ulu.
Untuk bulan sebelumnya harga mingguan Rp 11.500/Kg mengalami kenaikan sebesar 300 hingga menjadi Rp 11.800. Harga dua mingguan, bulan lalu Rp 13.500/Kg dan bulan Maret ini tetap diangka Rp 13.500/Kg dan begitu juga harga bulanan sebelumnya Rp 16.500/Kg, dibulan Maret ini tetap diangka Rp 16.500/Kg.
BACA JUGA:Disperindag OKU Sidak Toko Diduga Menjual Minuman Kadaluwarsa
BACA JUGA:Fokuskan Pembangunan Infrastruktur dan Layanan Publik
Sedangkan di kawasan Ulu (Semidangaji sekitarnya) dan Lengkiti, harga mingguan di bulan sebelumnya Rp 13.500/Kg, memasuki bulan Maret ini naik lagi Rp 500 menjadi Rp 14.000.
Harga dua mingguan sebelumnya Rp 14.700 naik Rp 800 menjadi Rp 15.500/Kg dan harga bulanan, pada awal tahun 2025 lalu masih diangka Rp 16.000 dan bulan Maret 2025 ini naik juga Rp 500 menjadi Rp 16.500/Kg.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: