City Bungkam Everton 2-0, City Tembus 4 Besar EPL!

City Bungkam Everton 2-0, City Tembus 4 Besar EPL!

City Bungkam Everton 2-0, City Tembus 4 Besar EPL! -Fhoto: Tangkapan Layar Facebook Benua Liga-

Kevin De Bruyne mencoba peruntungan dengan sepakan keras dari luar kotak penalti di menit-menit akhir babak pertama, namun masih bisa diblok bek Everton.

Babak pertama pun berakhir tanpa gol, meski intensitas permainan cukup tinggi.

BACA JUGA:Nova Arianto Buka Pintu Diaspora: Level Piala Dunia Beda Kelas!

BACA JUGA:Pemain Timnas Indonesia Tolak Tampil Lawan MU? Fokus ke Kualifikasi Piala Dunia

Gol Telat Penentu Kemenangan

Masuk babak kedua, Everton hampir saja mencetak gol melalui sundulan Jarrad Branthwaite yang memaksa Stefan Ortega melakukan penyelamatan gemilang.

City membalas lewat peluang Omar Marmoush di menit ke-82, namun usahanya masih digagalkan Jordan Pickford.

Akhirnya kebuntuan terpecahkan di menit ke-84.

Nico O'Reilly menyambut umpan silang Matheus Nunes dan mencetak gol pembuka dengan penyelesaian akurat ke tiang jauh.

Ini menjadi gol penting bagi pemain muda yang tampil impresif sepanjang pertandingan.

Tak berhenti di situ, Mateo Kovacic menggandakan keunggulan City di masa injury time (90+2').

Menerima umpan dari Ilkay Gundogan, gelandang Kroasia itu melepaskan sepakan first-time yang mengarah ke pojok kiri bawah gawang—tak mampu diantisipasi Pickford.

Laga Penentu untuk Kedua Tim

Kemenangan ini membuat City kembali ke jalur yang tepat dalam perburuan empat besar Premier League.

Dengan lima laga tersisa, posisi mereka masih rawan, namun suntikan kepercayaan diri dari kemenangan atas Everton bisa jadi pembeda di pekan-pekan krusial ke depan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: