Wakil Bupati Ogan Ilir Buka Pertemuan Bulanan dan Halal Bihalal DWP di Danau Teluk Seruo

Wakil Bupati Ogan Ilir Buka Pertemuan Bulanan dan Halal Bihalal DWP di Danau Teluk Seruo-Foto:dokumen palpos-
OGANILIR,PALPOS.ID – Wakil Bupati Ogan Ilir H. Ardani S.H, M.H membuka secara resmi Pertemuan Bulanan sekaligus Halal Bihalal Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Ogan Ilir, Senin (21/04/2025).
Acara yang berlangsung di kawasan Danau Teluk Seruo KPT Tanjung Senai, Indralaya ini turut dihadiri oleh Sekretaris Daerah Ogan Ilir H. Muhsin Abdullah ST, MM, MT, Ketua I TP PKK Ogan Ilir Hj. Faizah Ardani, Ketua DWP Ogan Ilir Hj. Rosmalinda Muhsin, serta anggota DWP dari berbagai OPD di lingkungan Pemkab Ogan Ilir.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati H. Ardani menyampaikan apresiasi dan dukungannya terhadap kegiatan DWP yang terus aktif menjalankan peran sosial dan mendukung program pemerintah daerah.
Ia menekankan pentingnya sinergi antara DWP dan Pemkab Ogan Ilir dalam pembangunan daerah ke depan.
BACA JUGA:Pemilik Gudang BBM Oplosan yang Terbakar di Indralaya Utara Terancam 6 Tahun Penjara
BACA JUGA:Tower BTS di Indralaya Roboh Diterjang Angin Kencang, Diduga Akibat Komponen Dicuri
“DWP Kabupaten Ogan Ilir dapat terus bersinergi dengan mendukung program-program pemerintah daerah dikemudian hari.
Harus kita akui dan pahami bahwa perempuan memiliki peran yang strategis dalam melakukan transformasi sosial di lingkungannya dalam menyikapi tantangan dan perkembangan zaman,” ujarnya.
Lebih lanjut, H. Ardani menyoroti pentingnya peningkatan kapasitas diri bagi setiap istri Aparatur Sipil Negara (ASN). Menurutnya, kemajuan seorang ASN juga dipengaruhi oleh dukungan keluarga, terutama dari istri.
“Setiap istri ASN dituntut untuk memiliki kesungguhan yang kuat dalam meningkatkan kualitas dan kompetensi dirinya masing-masing, sehingga menjadi sumber daya manusia yang berkualitas yang dapat mengikuti perkembangan karir dan jabatan suami,” katanya.
BACA JUGA:Polisi Amankan Acara Misa Vigili Paskah di Gereja Hati Kudus Indralaya
BACA JUGA:Ja'il Ditangkap Polisi Akibat Aniyaya Tetangga Pakai Sapu Ijuk
Ia juga berpesan agar para anggota DWP tetap berperan sebagai motivator utama bagi suami serta menjadi pendidik terbaik bagi anak-anak sebagai generasi penerus bangsa.
Peran perempuan, khususnya dalam keluarga, dinilai sangat penting dalam membentuk karakter anak dan menciptakan keluarga yang harmonis.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: