AMD Luncurkan Prosesor Ryzen™ AI 300 Series: Dorong Batasan Performa AI dan Komputasi di Era Copilot+

AMD Luncurkan Prosesor Ryzen™ AI 300 Series: Dorong Batasan Performa AI dan Komputasi di Era Copilot+-Foto:dokumen palpos-
LIFESTYLE, PALPOS.ID — AMD kembali membuktikan posisinya sebagai pemimpin inovasi dalam industri semikonduktor global dengan meluncurkan prosesor Ryzen™ AI 300 Series, prosesor generasi ketiga dengan teknologi kecerdasan buatan (AI) terintegrasi yang diklaim paling canggih di dunia saat ini.
Hadir dengan kekuatan pemrosesan yang luar biasa dan efisiensi energi yang tinggi, AMD Ryzen™ AI 300 Series menjadi terobosan penting dalam menghadirkan pengalaman komputasi AI yang nyata pada perangkat laptop ultrathin, premium, hingga laptop gaming.
Dengan membawa Neural Processing Unit (NPU) terkuat di dunia saat ini yang mampu menghasilkan hingga 50 TOPS (Trillions of Operations Per Second), Ryzen™ AI 300 Series memberikan fondasi baru untuk mengakselerasi berbagai aplikasi berbasis AI di perangkat konsumen, terutama dalam mendukung ekosistem Copilot+ PC milik Microsoft.
“Prosesor AMD Ryzen™ AI 300 Series mendorong batasan pada apa yang mungkin dilakukan.
BACA JUGA:realme 14 Series 5G: Membawa Teknologi Flagship ke Segmen Mid-Range
Ini adalah APU tercepat dengan NPU paling bertenaga di dunia saat ini,” ungkap Armawati Cen, Consumer Business Development Manager AMD Indonesia, saat ditemui dalam peluncuran produk di Jakarta.
“Yang lebih menarik, ini adalah prosesor pertama di dunia yang menggunakan teknologi NPU block floating point yang memungkinkan performa dua kali lipat untuk aplikasi 16-bit, tanpa mengorbankan akurasi.”
Teknologi block floating point merupakan pendekatan baru dalam desain prosesor yang memungkinkan efisiensi tinggi pada pemrosesan data numerik berbasis AI.
Dengan demikian, berbagai tugas berat seperti inferensi model AI besar, pengenalan gambar, dan pemrosesan bahasa alami dapat dijalankan lebih cepat dan efisien langsung dari perangkat, tanpa selalu mengandalkan cloud.
BACA JUGA:POCO F7 Ultra: Performa Flagship dengan Harga Terjangkau, Resmi Hadir di Indonesia
BACA JUGA:Xiaomi 15 Ultra : Flagship Canggih dengan Kamera 200MP dan Snapdragon 8 Elite
Siap Mendukung Copilot+ dan PC Generasi Baru
Peluncuran Ryzen™ AI 300 Series sejalan dengan inisiatif Microsoft untuk menghadirkan Copilot+ PC, kategori laptop baru yang dilengkapi fitur AI lokal yang berjalan langsung di perangkat (on-device AI).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: