Rumah Pencari Rongsokan di Martapura Ludes Terbakar

Rumah Pencari Rongsokan di Martapura Ludes Terbakar-Foto:dokumen palpos-
PALPOS.ID - Sungguh miris musibah yang menimpa seorang pencari barang bekas (rongsokan) bernama Mustofa (60) di Kota Martapura OKU Timur ini.
Bagaimana tidak, tempat sederhana yang biasa untuk Ia berteduh kini ludes terbakar.
Musibah kebakaran ini terjadi pada Senin malam, 21 Juli 2025 tepatnya di Desa Tanjung Aman, Kelurahan Pasar Martapura, OKU Timur.
Dugaan sementara terjadinya kebakaran akibat korsleting listrik.
BACA JUGA:Diisukan Mangkrak, Pembangunan GSC Martapura Akan Dilanjutkan
Dari penuturan salah seorang saksi mata di lokasi kejadian, api tiba-tiba muncul dan dengan cepat membesar hingga menghanguskan seluruh bagian rumah.
Tidak hanya rumah, dari video yang beredar di grup whatsapp, tampak api juga menjalar hingga kabel listrik PLN dan menyebabkan kabel tersebut ikut hangus terbakar.
“Kejadiannya sekitar menjelang waktu maghrib. Api cepat sekali membesar.
Informasi dari pemilik rumah, katanya karena korsleting listrik,” ujar Edy, warga sekitar di lokasi kejadian.
BACA JUGA:AKBP Adik Listiyono Jabat Kapolres OKU Timur
BACA JUGA:OKU Timur Segera Miliki Fly Over, Tahun Depan Target Pengerjaan Dimulai
Warga pun mencoba berupaya melakukan pemadaman dengan alat seadanya, namun kobaran api yang begitu besar membuat mereka kewalahan.
Tak berselang lama, tim Pemadam Kebakaran OKU Timur tiba di lokasi dan langsung melakukan proses pemadaman.
“Untungnya petugas cepat datang, sehingga api tidak merambat ke rumah warga lain,” lanjut Edy.
Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini, namun kerugian materi diperkirakan mencapai puluhan juta rupiah.
BACA JUGA:Sekda Sumsel Edward Candra Sambut Hangat Kepulangan Jemaah Haji Kloter Pertama OKU Timur
BACA JUGA:1.512 ASN PPPK dan CPNS OKU Timur Formasi 2024 Resmi Dilantik
Mustofa, sang pemilik rumah yang sehari-hari bekerja sebagai pencari barang bekas, tampak terpukul dan masih syok atas peristiwa yang menimpanya.
“Pak Mustofa masih sangat shock. Rumah dan barang-barangnya habis terbakar.
Sekarang sedang bingung harus mulai dari mana,” tutur Edy prihatin.
Warga sekitar berharap pemerintah daerah maupun instansi terkait segera turun tangan memberikan bantuan kepada Mustofa agar bisa segera bangkit dari musibah ini.
“Kami berharap ada perhatian dan bantuan dari pemerintah.
Pak Mustofa hidup sendiri dan kondisinya sangat sederhana,” pungkas Edy. (Ard)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: