SEKAYU, PALPOS.ID – Peringati HUT TNI ke-77, Kodim 0401 Musi Banyuasin (Muba), menggelar berbagai kegiatan, Rabu 5 Oktober 2022.
Kegiatan digelar di lapangan Makodim 0401 Muba, dipenuhi oleh anak-anak Muba yang bertalenta menampilkan Drama Kolosal. Penjabat (Pj) Bupati Musi Banyuasin Drs H Apriyadi, menyaksikan secara langsung Drama Kolosal yang mengangkat kisah-kisah tentang perjuangan, peperangan yang ditampilkan oleh anak-anak Muba. Apriyadi mengatakan, melalui drama kolosal yang dilakukan oleh anak-anak. Terdapat pesan penting disana, terutama pesan moral yang disampaikan oleh jenderal. BACA JUGA:Kodim 0404 Muara Enim Gelar Upacara Penghormatan di TMP "Untuk itu, saya ucapkan selamat Hari Jadi TNI teruslah memberikan perlindungan dan kedaulatan bagi bangsa dan negara,” katanya. ‘’Serta, membantu pemerintah untuk mensejahterakan masyarakat. Kita yakin bahwa TNI dalam usianya yang ke-77 tahun ini akan semakin solid,"ungkap Pj Bupati Muba. Kandidat Doktor Universitas Sriwijaya ini juga menyampaikan, peringatan Hari Ulang Tahun TNI yang kita selenggarakan setiap tahun ini. Merupakan upaya untuk mewarisi semangat juang, memahami keteladanan, menghayati tindakan patriotisme para perintis gerakan kebangsaan Indonesia. BACA JUGA:Belasan Dump Truk Batubara Diamankan Kodim, Ini Penjelasan Dandim 0406/Lubuklinggau "Dengan ini kami atas nama Pemerintah Kabupaten Muba mengucapkan, terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya atas dedikasi, loyalitas dan integritas tinggi yang dimiliki Tentara Nasional Indonesia bagi pembangunan di Kabupaten Muba," ucapnya. Sementara, Dandim 0401 Muba Letkol Arm Dede Sudrajat SH mengungkapkan, sudah 77 tahun TNI lahir di tengah-tengah masyarakat. "Kami juga ucapkan terima kasih sebesar-besarnya sudah mensupport, sehingga kegiatan ini bisa berjalan dengan lancar dan aman. Pencapaian-pencapaian ini tentunya merupakan kerjasama antara semuanya," kata Dandim. Lanjutnya, TNI akan senantiasa hadir bersama rakyat dan selalu menjalin sinergitas yang baik dengan Pemerintah Kabupaten Muba dan unsur vertikal lainnya dalam melakukan penanganan dan menjaga zero konflik. BACA JUGA:Babinsa Kodim 0402/OKI bersama Warga Sungai Ceper Belajar Pandai Besi "Semoga di usia yang ke-77 ini, TNI semakin Profesional, dalam menjaga kedaulatan dan keutuhan NKRI dan melindungi segenap rakyat dan Bangsa Indonesia secara keseluruhan. Khususnya dalam menjaga kamtibmas di Kabupaten Muba," ulasnya. (*)Kodim 0401 Muba Tampilkan Drama Kolosal tentang Perjuangan
Rabu 05-10-2022,15:55 WIB
Reporter : Romi
Editor : Bambang
Tags : #tentang perjuangan
#pj bupati muba
#letkol arm dede sudrajat sh
#kodim 0401 muba
#h apriyadi
#drama kolosal
Kategori :
Terkait
Senin 03-03-2025,12:55 WIB
Serah Terima Jabatan Bupati Musi Banyuasin: Momen Bersejarah untuk Muba Maju Lebih Cepat
Jumat 24-01-2025,14:56 WIB
Safari Jumat, Pj Bupati Muba Apresiasi Masyarakat atas Kondusifitas Pilkada
Kamis 23-01-2025,21:20 WIB
Pemkab Muba Dapat Lampu Hijau Selesaikan Kewajiban pada APBD 2025
Jumat 17-01-2025,19:27 WIB
Muba Terima LHP Semester Dua Tahun Anggaran 2024
Senin 13-01-2025,19:56 WIB
H M Toha dan Rohman dapat Membawa Muba Maju Lebih Cepat
Terpopuler
Kamis 17-04-2025,14:50 WIB
Pemekaran Wilayah NTT: Usulan Pembentukan Kabupaten Sumba Timur Jaya Melaju Kencang
Kamis 17-04-2025,10:26 WIB
Penjualan Honda Melaju Kencang di Maret 2025, Brio hingga CR-V Jadi Andalan.
Kamis 17-04-2025,10:15 WIB
Suzuki Jimny XC Turbo 1.3 MT 4WD 1999: Si Kecil Pemberani yang Tak Lekang oleh Waktu.
Kamis 17-04-2025,10:21 WIB
Mitsubishi Lancer Evolution IV – Era Kejayaan Si Empat Mata Penghancur Asfalt.
Kamis 17-04-2025,17:08 WIB
Realme 13 Pro Max+ 5G Hadir dengan MediaTek Dimensity 7300 Energy: Performa Tangguh di Kelas Menengah Atas
Terkini
Kamis 17-04-2025,21:45 WIB
Pertamina Pastikan Ketersediaan Stok BBM di Baturaja
Kamis 17-04-2025,20:02 WIB
Pimpin Apel di RSUD Prabumulih, Walikota Prabumulih Tekankan Tingkatkan Pelayanan dan Disiplin
Kamis 17-04-2025,19:56 WIB
Edison Tekankan Camat dan Kabag Sinergi Dukung Muara Enim MEMBARA
Kamis 17-04-2025,19:48 WIB