LUBUKLINGGAU, PALPOS.ID- Untuk percepat penurunan stunting, Kapolres Lubuklinggau AKBP Indra Arya Yudha dan Ibu Ketua Bhayangkari, Ny. dr. Aryanti Indra Arya, aktif melibatkan diri dalam kegiatan tali asih untuk anak-anak stunting di Kota Lubuklinggau.
Seperti pada Kamis, 18 Januari 2024, Kapolres turun langsung mengunjungi anak asuhnya Alta, yang masih berusia 2 tahun 7 bulan, di Jalan Tugu Mulyo, Kelurahan Eka Marga, Kecamatan Lubuklinggau Selatan II.
Selain Alta, Kapolres juga door to door mengunjungi balita stunting lainnya yakni Jesika, Anisa, M Rafaizan, dan Gefano.
Dalam kunjungannya itu Kapolres dan Ketua Bhayangkari juga didampingi Kasat Binmas AKP Afrinaldi, Kapolsek Lubuklinggau Selatan I AKP Nyoman, Kasubsektor Lubuklinggau Selatan II Ipda Sukijo, dan Kasi Dokkes Polres Lubuklinggau Ipda Jhon Susanto.
BACA JUGA:Percepatan Penurunan Stunting, 7 Tugas Ini yang Menjadi Fokus Satgas di Lubuklinggau
BACA JUGA:AKP Dedi Purma Jaya Mendapatkan Penghargaan dari Kapolres Lubuklinggau
Selain jajaran dari Polres Lubuklinggau, kegiatan tersebut melibatkan juga Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Lubuklinggau Erwin Armeidi, Camat dan Lurah setempat.
Kepada masing-masing balita Kapolres memberikan bingkisan berupa susu, paket makanan tambahan lengkap, 1 karpet telur, dan beras 10 kg
Dalam kesempatan itu Kapolres berharap agar upaya yang mereka lakukan dapat membantu penanggulangan stunting di Kota Lubuklinggau dan memberikan dampak positif bagi pertumbuhan anak-anak yang membutuhkan.
"Semoga program bapak asuh stunting ini dapat menyukseskan percepatan penurunan stunting diubuklinggai dan bermanfaat bagi tumbuh kembang anak yang membutuhkan, " kata Kapolres. ***