Operation Honest Promise: Iran Klaim Serangannya Berjalan Sukses Hancurkan Fasilitas Militer Israel

Senin 15-04-2024,08:36 WIB
Reporter : Koer
Editor : Erika

NASIONAL, PALPOS.ID-Pasukan Garda Revolusi Iran (IRGC) telah mengklaim sukses dalam serangan melalui drone dan rudal ke wilayah Israel.

Serangan tersebut disebut berhasil menghancurkan dua fasilitas militer vital yang digunakan Israel untuk menyerang aset Iran di Suriah.

Pernyataan resmi dari Kepala Staf IRGC, Mohammad Bagheri, menegaskan bahwa operasi yang dinamai "Operation Honest Promise" berjalan sesuai rencana dan berhasil mencapai tujuan yang ditetapkan.

BACA JUGA:Iran Luncurkan Serangan Drone dan Rudal ke Israel: Jet-Jet Tempur Inggris Lindungi Israel dari Ancaman

BACA JUGA:Timur Tengah dalam Pusaran Konflik: Seberapa Besar Kekuatan Iran Untuk Melawan Israel?

Alasan di balik serangan ini disebutkan berkaitan dengan pembalasan atas serangan sebelumnya oleh Israel terhadap Kantor Konsulat Jenderal Iran di Damaskus, Suriah pada tanggal 1 April yang menewaskan dua komandan IRGC.

Kematian dua komandan ini telah memicu kemarahan di kalangan pemimpin dan publik Iran, termasuk Pemimpin Tertinggi Iran, Ali Khamenei, yang menyatakan sumpah untuk membalas serangan Israel.

Konflik antara Iran dan Israel bukanlah hal baru dalam geopolitik Timur Tengah. Kedua negara telah lama terlibat dalam persaingan politik dan militer di kawasan tersebut.

BACA JUGA:Rusia Menghidupkan Kembali Pesawat Tempur Era Perang Dingin untuk Perang Modern

BACA JUGA:Kapal Selam Kilo Class China Perkuat Armadanya di Laut China Selatan

Namun, eskalasi terbaru ini menandai titik tertinggi ketegangan antara kedua negara.

Sebelumnya, Israel telah mengklaim bahwa mereka hanya mengalami kerusakan kecil akibat serangan drone dan rudal Iran.

Namun, IRGC bersikeras bahwa mereka berhasil menghancurkan fasilitas-fasilitas penting Israel yang digunakan untuk melancarkan serangan udara ke Suriah.

BACA JUGA:Hindari Rudal MANPADS Stinger Ukrania, Rusia Tingkatkan Warfare System Vitebsk Tercanggih

BACA JUGA:Tingkatkan Kekuatan Militernya di Ukraina Angkatan Darat Rusia Terima Suplai Tambahan IFV BMP-3

Kategori :