Debut Manis Raphinha, Barcelona Taklukkan Inter Miami 6-0

Debut Manis Raphinha, Barcelona Taklukkan Inter Miami 6-0

MIAMI, PALPOS.ID - FC Barcelona memulai tur pramusim di Amerika Serikat dengan kemenangan fantastis 6-0 atas Inter Miami dari Major League Soccer di DRV PNK Stadium, Rabu (20/7) kemarin WIB.

Seperti diketahui Barcelona mengawali tur pramusim mereka di Amerika Serikat dengan menghadapi klub milik David Beckham Inter Miami.

BACA JUGA:Timnas Indonesia Akan Jajal Tim Amerika Selatan Pada Laga FIFA

Bertanding di DRV PNK Stadium, Barcelona yang belum diperkuat penyerang anyar Robert Lewandowski sukses mengalahkan Inter Miami dengan skor telak 6-0.

Setengah lusin gol raksasa Catalan dicetak Pierre emerick-Aubameyang (19′), Raphinha (25′), Ansu Fati (41′), Gavi (55′), Memphis Depay (69′), dan Ousmane Dembele (70′).

Pada laga ini, 45 menit pertama menampilkan beberapa penampilan brilian dari sepak bola menyerang oleh tim Barça yang cepat dan kreatif.

BACA JUGA:Kalahkan Fajar/Rian, Leo/Daniel Bukukan Gelar World Tour Perdana

Mereka sepenuhnya mendominasi Inter Miami dengan cara yang terkadang mengejutkan bahkan untuk pertandingan persahabatan melawan tim dari kompetisi tingkat yang lebih rendah.

Bek baru Andreas Christensen dan Raphinha melakukan debut mereka di periode pembukaan. Dan pemain Brasil itu yang benar-benar bersinar dengan keterampilan dan kecerdasannya yang lengkap, membuat operan yang sangat baik dan menghadapi para pemain bertahan tanpa rasa takut.

Menurut laporan Barca Blaugrana, Raphinha memberi assist untuk gol pembuka Pierre-Emerick Aubameyang setelah umpan satu-dua yang indah dengan Pedri. Mantan bintang Leeds itu kemudian mencetak gol perdananya buat Blaugrana dengan cantik. Ia mengoyak gawang lawan dengan tendangan voli.

BACA JUGA:Kualifikasi Grup F Piala Asia U-20 2023 Digelar di Jawa Timur

Aksi hebatnya ia tutup dengan assist kepada Ansu Fati untuk gol ketiga Barca di babak pertama. Satu gol dan dua assist dalam debut jelas fantastis untuk Raphinha.  Kemenangan ini tentunya menjadi awal yang manis bagi Barcelona di era Xavi Hernandez sebelum mereka memulai musim 2022-2022.

Barcelona sendiri sudah memulai sudah memulai pemusatan latihan sejak 4 Juli silam di kompleks latihan mewah Ciutat Esportiva Joan Gamper. Mereka juga sempat menjalani laga uji coba pertama pada Rabu (13/07) lau dengan melawan UE Olot, klub divisi 4.Pada laga ini, Barcelona ditahan imbang 1-1 oleh UE Olot. (amr/fajar)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: