Gubernur Herman Deru Sosialisasikan Program GSMP dan Ajak Masyarakat OKI Mandiri Pangan

Gubernur Herman Deru Sosialisasikan Program GSMP dan Ajak Masyarakat OKI Mandiri Pangan

Gubernur Sumsel H Herman Deru memberikan ucapan selamat kepada Bupati OKI H Iskandar SE, disaksikan Wabup OKI HM Djakfar Shodiq, Selasa 11 Oktober 2022.-Palpos.id-Humas Pemprov Sumsel

KAYUAGUNG, PALPOS.ID - Gubernur Sumsel H Herman Deru mengakui kemajuan Kabupaten OKI saat ini begitu luar biasa dirasakan di berbagai sektor.

Hal ini menurutnya berkat kekompakan yang terus terjaga antara legislatif dan eksekutif serta masyarakat itu sendiri.

"Saya sebagai Gubernur mengakui kemajuan OKI sudah luar biasa dirasakan. Ini tentu berkat kerja yang sangat kompak dan sinergi termasuk masyarakat itu sendiri. Terima kasih semoga kekompakan ini menjadi modal kita untuk membangun kedepan," katanya saat Rapat Paripurna Masa II Persidangan I DPRD Kabupaten OKI dalam rangka Memperingati HUT Ke-77 Kabupaten OKI di Ruang Rapat Paripurna DPRD OKI, Selasa 11 Oktober 2022.

Melihat kilas balik Kabupaten OKI, Herman Deru menyebut, dulunya OKI ini hanya daerah perlintasan.

BACA JUGA:98.76 Persen Rumah Tangga di OKI Sudah Diterangi Listrik

Baru pada tahun 90-an setelah jalan lintas timur dibuka, baru terlihat aktivitas  geliat ekonomi berjalan. Jalan lintas timur ini juga fungsinya memperpendek jarak menuju Lampung.

Terlebih lagi setelah diresmikannya tol trans Sumatera. Meski begitu dia tetap berharap jalan lintas timur tidak boleh mati aktivitas ekonomi mereka harus berjalan.

Karena itu Herman Deru meminta Investor tol OKI agar disetiap rest area didahulukan para pelaku ekonomi baik kuliner hingga kreatif.

"Saya minta di alokasikan secara khusus, Pak Bupati agar bersurat kepada para Investor jalan tol, kita dahulukan para pelaku usaha lokal," ungkapnya. 

BACA JUGA:Gubernur Sumsel Cetak Generasi Bebas Stunting, Feby Deru Kampanye Gizi Seimbang bagi Pelajar se-Sumsel

Tidak hanya itu, pada HUT OKI ini juga Herman Deru menyampaikan beberapa keberhasilan.

Salah satunya Provinsi Sumsel berhasil mendapat reward dari Kementerian Keuangan RI berupa Dana Insentif Daerah (DID) sebesar Rp10,32 miliar. 

"Reward tersebut diberikan atas kegigihan Provinsi Sumsel dalam mengendalikan laju inflasi," katanya.

Pada kesempatan ini juga Gubernur Terinovarif itu mengajak Kabupaten OKI untuk menyukseskan Program Gerakan Sumsel Mandiri Pangan (GSMP).

BACA JUGA:Gubernur Sumsel Sosialisasikan GSMP Sampai ke Desa untuk Dorong Kemandirian Pangan Warga

Menurut Herman Deru dibeberapa daerah sudah sukses, karena program ini merubah maindet dan pola pikir yang tadi membeli kini menjadi penghasil. 

"Nah ini kalau kita ubah bersama mulai dari para tokoh sampai masyarakat saya yakin kita tidak akan terkena guncangan lagi sehingga kita dalam ketahanan pangan yang kuat," tutupnya. 

Sementara itu, Bupati Kabupaten OKI, Iskandar mengucapkan terima kasih kepada Gubernur  Herman Deru  selalu hadir setiap HUT Kabupaten OKI.

"Di HUT ini kami sangat bersyukur karena dalam perjalan yang  begitu panjang sampai 77 tahun banyak yang sudah di lakukan meski silih berganti kepala daerah dan kepemimpinan namun pembangunan terus berjalan," katanya. 

BACA JUGA:BPS RI Puji Langkah Gubernur Sumsel Sinergikan GSMP dengan Program Desa Cantik

Iskandar menjelaskan, 10 tahun terakhir banyak pembagunan yang sudah dilakukan salah satunya pembangunan infrastruktur jalan, air bersih, listrik hingga produktivitas sektor pertanian dan capaian lainnya.

"Kami ucapkan terima kasih kepada pak gubernur yang sudah memenuhui citra-citra itu dari berbagai bantuan keuangan Pemprov Sumsel yang terus di gelontorkan dalam menunjang dan meningkatkan pembangunan dan perekonomian Kabupaten OKI," tandasnya.

Dalam  Rapat Paripurna Istimewa dalam rangka HUT OKI ke 77 di Gedung DPRD Kabupaten   OKI  kali ini Gubernur menerima nasi tumpeng yang diberikan Bupati OKI Iskandar SE.

Selanjutnya Gubernur menyaksikan penyerahan sertifikat WTP ke 11 oleh Kanwil dpjb, Penyerahan CSR dari Bank BRI Senilai 750.000.000.

BACA JUGA:Janji Gubernur Sumsel Bukan Kaleng Kaleng, Warga Talang Jambe Segera Dialiri Air Bersih

Terakhirnya, penyerahan CSR dari BSB senilai 762.498.000 kesemuanya diterima oleh Bupati OKI. (*/rilis)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: humas pemprov sumsel